Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua mengimbau masyarakat di wilayah itu untuk memanfaatkan pemberian layanan vaksin booster COVID-19 secara gratis.
Asisten Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Papua Muhammad Musaad di Jayapura, Rabu, mengatakan pihaknya sudah mulai melaksanakan pemberian vaksin booster tanpa dipungut biaya dan hal tersebut merupakan satu kemudahan yang harus dimanfaatkan dengan baik.
"Sehingga kami mendorong masyarakat untuk segera melakukan vaksin booster dan tidak menunda-nunda," katanya.
Menurut Musaad, pasalnya, vaksin booster ini memiliki masa kedaluarsa sehingga harus segera digunakan dan masyarakat harus memanfaatkannya ketika masih ada kesempatan.
"Dengan memanfaatkan vaksin booster ini maka dapat meningkatkan imunitas tubuh dan semua semakin sehat," ujarnya.
Dia menjelaskan pihaknya mengimbau masyarakat di wilayahnya agar tidak takut untuk menerima vaksin lanjutan khususnya vaksin booster.
"Kami tetap mengingatkan warga untuk waspada terhadap COVID-19 meskipun kini penyebaran virus tersebut di Papua sudah bisa dikendalikan," katanya lagi.
Dia menambahkan pihaknya juga selalu melakukan komunikasi dengan pihak rumah sakit setempat untuk menjamin ketersediaan ruang perawatan bagi pasien COVID-19.