Jayapura (ANTARA) - Aparat keamanan, Selasa, menggerebek markas kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Dekai hingga terjadi kontak tembak yang menewaskan dua anggota KKB.
Selain menewaskan dua anggota KKB, dalam insiden itu menyebabkan satu anggota Brimob terluka akibat tertembak di bagian paha.
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri kepada ANTARA, Selasa, di Jayapura, menjelaskan dari laporan yang diterima terungkap dalam penggerebekan itu anggota berhasil mengamankan enam pucuk senjata api rakitan dan amunisi.
Selain itu, katanya, diamankan delapan butir amunisi berbagai kaliber, berbagai senjata tajam, senjata tradisional seperti kapak, dan panah beserta busur.
Dari laporan yang diterima, penggerebekan berawal dari aksi penyerangan yang dilakukan KKB, Senin malam (31/7) terhadap Pos Brimob.
Dia mengatakan pada Selasa (1/8) anggota melakukan penyelidikan dan menangkap AS, anggota KKB, yang merupakan anggota Kopi Tua Heluka, kata Fakhiri.
Ia mengatakan anggota Brimob yang terluka akibat terkena tembak, yakni Bharatu Jogianus Ricko yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa dan saat ini dirawat di RSUD Dekai.
"Kondisi korban dalam keadaan sadar, " kata Mathius Fakhiri.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Aparat keamanan gerebek markas KKB di Dekai, dua anggota KKB tewas
Berita Terkait
Polresta Jayapura kerahkan 650 personel amankan pilkada serentak
Selasa, 26 November 2024 2:53
Polda Papua terus monitor transportasi distribusi logistik pilkada serentak
Selasa, 26 November 2024 2:51
Kapolres Asmat: Polri kawal distribusi logistik ke distrik
Selasa, 26 November 2024 2:49
Polda pastikan pengiriman logistik Pilkada Yahukimo berjalan aman
Senin, 25 November 2024 11:54
Polda Papua kerahkan 250 personel gabungan amankan TPS Lanny Jaya
Minggu, 24 November 2024 18:32
Polda Papua minta anggota OMPC II -2024 jaga netralitas pegunungan
Minggu, 24 November 2024 15:06
Kaops DC: Dua tukang ojek dilaporkan tewas diduga ditembak KKB di Puncak
Jumat, 22 November 2024 11:15
Kabid Humas: Mantan pejabat Biak dibawa ke Polda Papua
Jumat, 22 November 2024 10:19