Biak, Papua (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Biak Numfor, Papua, tengah mengusulkan pengadaan satu unit kendaraan operasional pemadam kebakaran (damkar).

"BPBD butuh dukungan mobil damkar untuk membantu penanganan bencana kebakaran di Biak dan sekitarnya," ungkap Kepala BPBD Biak Otto Paulinus Wanggai di Biak, Jumat.

Kepala BPBD Otto Wanggai mengakui, dengan adanya mobil damkar diharapkan dapat lebih cepat melayani masyarakat dalam mengatasi musibah kebakaran di Kota Biak.

Diakui Kepala BPBD Otto Wanggai, usulan pengadaan mobil damkar sudah disampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Biak Numfor melalui Bupati Herry Ario Naap.

"Harapannya di tahun 2022 ini kebutuhan mobil damkar bisa terealisasikan sehingga dapat menambah kekuatan armada BPBD dalam memberikan pelayanan ke warga," harapnya.

Disebutkan Otto Wanggai, selama masa liburan Lebaran Idul Fitri 1443 H di Biak pihak BPBD telah menyiagakan personel untuk melayani masyarakat.

"Petugas BPBD setiap hari ada yang bersiaga piket untuk membantu pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Biak Numfor," ujarnya.

 

Pewarta : Muhsidin
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024