Jayapura (ANTARA) -
Koramil Biak Kota melakukan anjangsana dengan warga binaan guna menjalin silaturahmi sehingga tercipta Komunikasi Sosial (Komsos) di Kampung Syabes, Distrik Yendidori, Kabupaten Biak Numfor,Kamis.
Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Serda Andarias Pariaribo dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor kepada Antara di Jayapura, Kamis, mengatakan Komsos merupakan salah satu program unggulan TNI-AD.
"Kami melakukan anjangsana ke rumah warga masyarakat binaannya bersama - sama dengan Bhabinkamtibmas," katanya.
Menurut Andarias, pada kunjungan tersebut pihaknya mengingatkan warga untuk kembali mengaktifkan siskamling sehingga dapat meningkatkan keamanan.
"Kami selalu siap membantu masyarakat dalam kegiatan positif, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah dan demi kemakmuran serta kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Dia menjelaskan selain itu pihaknya juga mengajak warga agar sama-sama tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang belum tentu kebenarannya.
"Isu-isu tersebut dapat memecah belah kesatuan dan persatuan masyarakat,” katanya lagi.
Sementara itu, salah satu warga di Kampung Syabes Oskar Pariabo, mengatakan pihaknya menyampaikan terima kasih dengan kunjungan babinsa, di mana pihaknya akan kembali mengaktifkan pos siskamling.
"Kami telah mengkoordinasikan untuk mengaktifkan kembali pos siskamling guna keamanan kampung," katanya.