Jayapura (ANTARA) - Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) Provinsi Papua sedang menyiapkan program guna mewujudkan misi sebagai provinsi olahraga pada 2023 dengan menjaring bibit atlet-atlet terbaik dari seluruh kabupaten dan kota.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Papua Terry Wanena di Jayapura, Jumat, mengatakan upaya untuk menjaring ini dengan pemanfaatan venue-venue peninggalan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX dan Pekan Paralimpik Nasional (PEPARNAS) XVI.

“Kami akan menjaring bibit unggul olahraga kemudian dibina agar semakin berprestasi hingga ke tingkat dunia dengan memanfaatkan venue-venue yang telah dibangun,” katanya.

Menurut Terry, pihaknya mempersiapkan atlet dari cabang olahraga sepakbola, atletik, dayung dan lainnya yang menjadi ikon atau cabang olahraga unggulan Papua.

“Pesta olahraga PON XX dan PEPARNAS XVI 2021 lalu menjadi momentum penting menjadikan Papua sebagai provinsi olahraga,” ujarnya.

Dia menjelaskan terwujudnya Papua sebagai provinsi olahraga didorong tersedianya sarana dan prasarana olahraga bertaraf internasional pasca perhelatan dua acara tersebut.

“Kami mensyukuri karena Papua sukses melaksanakan PON dan PEPARNAS sehingga akhirnya dapat Papua dipilih menjadi Provinsi Olahraga,”kata lagi.

Dia menambahkan awalnya dari sisi penyediaan sarana dan prasarana sangat susah akan tetapi karena komitmen dan kebijakan Gubernur Papua Lukas Enembe, PON dan PEPARNAS bisa digelar dengan sukses.

“Karena komitmen dan kebijakan Gubernur Papua Lukas Enembe sudah sepatutnya mendapat apresiasi tinggi, karena mampu menepis anggapan pesimis dari banyak pihak bahwa Papua tidak mampu menggelar PON dan PEPARNAS,” ujarnya lagi.


Pewarta : Qadri Pratiwi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024