Timika (ANTARA) - Bintara pembina desa (Babinsa) Koramil 1710-07/Mapurujaya di Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan Kampung Muara, Distrik Mimika Timur.

Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Sertu Selamet Riyadi melalui rilis kepada ANTARA di Timika, Jumat, mengatakan guna mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan, pihaknya secara rutin dan berkesinambungan melaksanakan pendampingan kepada para petani.

"Saat ini kami melakukan kali ini kami melakukan pendampingan kepada Ibu Aminah yang merupakan petani cabai di Kampung Muare," katanya.

Menurut Babinsa, pihaknya melakukan pendampingan sekaligus menjalankan komunikasi sosial, sebagai bentuk loyalitas yang dilakukan kepada masyarakat petani di wilayah binaan.

"Pendampingan bertujuan memberikan motivasi serta dukungan bagi petani dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan," ujarnya.

Dia menjelaskan kegiatan pendampingan seperti ini dilakukan dimulai sejak pengolahan lahan, masa penanaman sampai dengan masa panen.

"Pendampingan juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan kerja sama yang baik dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya Kemanunggalan TNI," katanya lagi.

Dia menambahkan pihaknya mengimbau agar petani dapat meningkatkan hasil produksinya, mengingat tingginya kebutuhan masyarakat terhadap cabe di Mimika.

“Saya harap, petani dapat terus meningkatkan hasil produksi dan rutin melakukan pemantauan pertumbuhan tanaman serta melaksanakan perawatan secara optimal," ujarnya lagi.
 

Pewarta : Agustina Estevani Janggo
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024