Jayapura (ANTARA) - Pemuda Muhammadiyah Papua mendukung pelaksanaan musyawarah daerah (musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) yang akan dilaksanakan di Wamena, Kabupaten Jayawijaya.

Ketua Pemuda Muhammadiyah Papua Sigit Irmawan di Jayapura, Rabu, mengatakan dari angkatan muda dan beberapa organisasi kepemudaan mendukung setiap pentahapan, proses pendaftaran dan registrasi musda KNPI tersebut.

"Kami dukung proses yang berjalan baik dan benar, dengan sesuai ketentuan berlaku yakni berpatokan pada AD serta ART," katanya.

Menurut Sigit, pihaknya berharap steering committee (SC) agar lebih benar-benar memperhatikan proses verifikasi organisasi kepemudaan yang akan mendaftar atau registrasi dalam rangka musda KNPI

Sementara itu, Ketua Dewan Kepemudaan Nasional Papua Agus Ohee mengatakan pihaknya berharap agar SC bekerja dengan seadil-adilnya serta  perlu mendapat keterbukaan informasi  sehingga memperlancar proses yang akan dilakukan di Wamena.

"Pada prinsipnya kami mendukung musda tersebut, dan mengharapkan yang terpilih merupakan pemimpin dengan potensi dari pemuda Papua," katanya.

Dia menjelaskan ke depan pemimpin yang dipilih dapat membantu pemerintah daerah menyukseskan program nasional, provinsi, kabupaten dan kota.

"Kami berharap masyarakat Papua mendoakan sehingga proses tersebut berjalan dengan aman sehingga dapat menjadi pemilih yang cerdas dan tertib," ujarnya.

 

Pewarta : Hendrina Dian Kandipi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024