Biak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua, menyatakan masyarakat Maros, Sulawesi Selatan, di daerah itu bersama warga Nusantara lainnya di Biak telah berperan menjaga stabilitas keamanan daerah.

"Selama 36 tahun warga Maros Sulsel di Biak senantiasa mendukung setiap program pembangunan di Kabupaten Biak Numfor," kata Wakil Bupati Biak Calvin Mansnembra menghadiri hari ulang tahun Himpunan Keluarga Maros bersama Bupati Maros, Sulsel, Andi Chaidir Syam, Senin.

Wabup Calvin mengingatkan apa yang dibuat warga Maros dapat menjadi contoh masyarakat lain di Kabupaten Biak Numfor.

Apalagi situasi di Biak, menurut Wabup Calvin, merupakan daerah paling aman di Provinsi Papua sehingga patut tetap dijaga bersama.

"Mari kita pegang teguh prinsip di mana bumi di pijak di situ langit dijunjung," ajak Wabup Biak Calvin Mansnembra.

Sementara itu, Bupati Maros, Sulsel H.Andi Chaidir Syam meminta warganya di perantauan menghormati adat istiadat budaya masyarakat setempat sebagai wujud menjaga kearifan lokal masyarakat Biak.

"Sebagai masyarakat Maros saya minta tetaplah bersatu dan jaga kekompakan untuk mendukung program pemerintah Kabupaten Biak Numfor," kata Bupati Chaidir Syam.

Dia mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemkab Biak Numfor dan Bupati Herry Ario Naap karena sudah memberikan pembinaan dukungan kepada masyarakat Maros yang tergabung dalam Ormas Hikmas Biak Numfor.

"Berikan pemikiran dan ide positif kepada pemerintah daerah untuk kemajuan pembangunan di Kabupaten Biak Numfor maupun Kabupaten Maros sebagai bentuk nyata dalam membantu pemerintah daerah untuk mensejahterakan warganya," ujar Bupati Maros Chaidir Syam.

Kunjungan Bupati Maros Chaidir Syam bersama Ketua TP PKK Hajjah Ulfiah Nur Yusuf di Biak disambut tarian adat nusantara masyarakat adat Biak dan tarian Angin Mamiri.*

Pewarta : Muhsidin
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024