Jayapura (ANTARA) - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Papua melepas 73 mahasiswa penerima beasiswa afirmasi putra dan putri Orang Asli Papua (OAP) Program Kita Cinta Papua atau Papua Bangga pada 2023.

Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Papua Klemens Taran dalam siaran pers yang diterima Antara di Jayapura, Selasa, mengatakan penerima program beasiswa itu merupakan angkatan ke IV sejak 2020 yang tersebar di enam Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) se-Indonesia dan satu Sekolah Tinggi Agama Kristen Protestan Negeri (STAKPN).

"Diharapkan melalui program ini dapat memberi harapan dan perubahan baru untuk generasi muda Papua," katanya.

Menurut Klemens, mahasiswa yang menerima beasiswa berjumlah 73 orang yang berasal dari 15 kabupaten/kota yang berada di Provinsi Papua. Dengan demikian total mahasiswa penerima beasiswa dari 2020-2023 mencapai 496 orang.



Pelepasan 73 mahasiswa penerima beasiswa afirmasi Program Kita Cinta Papua berlangsung di Kota Jayapura pada Senin 11 September 2023, yang diawali dengan arahan Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen Kemenag RI Jeane Marie Tulung secara daring.

Staf Ahli Gubernur Papua Bidang Kemasyarakatan dan SDM Elsye Rumbekwan mengatakan pihaknya memberikan apresiasi kepada Kemenag RI yang telah mengadakan Program Kita Cinta Papua atau Papua Bangga.

"Sehingga dapat mendukung program Pemprov Papua yang sering disebut dengan Program Generasi Emas Papua," katanya.

Pihaknya meminta kepada mahasiswa penerima beasiswa untuk menjaga nama baik Provinsi Papua dan Kemenag serta orang tua dengan belajar sebaik-baiknya.

"Kami harapkan agar semua mahasiswa bisa menyelesaikan kuliah tepat waktu sehingga kembali membangun Papua," ujarnya.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemenag Papua lepas 73 mahasiswa penerima beasiswa afirmasi

Pewarta : Ardiles Leloltery
Editor : Hendrina Dian Kandipi
Copyright © ANTARA 2024