Biak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) terus mengawal keandalan jaringan internet di 19 distrik selama pemilihan kepala daerah (Pilkada) di wilayah setempat.

"Sampai hari 'H' pemungutan suara 27 November 2024 jaringan internet berlangsung lancar tanpa hambatan apapun," ujar Kepala Diskominfo Biak Numfor George Kbarek MT  di Biak, Rabu.

Ia mengatakan, untuk mendukung kelancaran Pilkada pihak Diskominfo Biak bekerja sama dengan PT Telkom Biak telah menambah bandwidth internet.

Upaya lain menjaga keandalan jaringan internet, menurut George, pihaknya menyiapkan jaringan VSAT dan Starlink di satuan pendidikan.

Dia mengharapkan dengan ketersediaan layanan internet dapat mendukung kelancaran pengiriman data,foto dan dokumen selama pelaksanaan Pilkada serentak.

George menyebut, ketersediaan layanan internet sangat berperan penting dalam pengiriman hasil perolehan suara Pilkada serentak gubernur Papua dan pilkada bupati/wakil bupati Biak.

"Selama pilkada serentak kebutuhan layanan internet tetap terpenuhi karena membantu masyarakat dalam mengirim hasil perolehan pemungutan suara pilkada," kata  George.

Hingga,Rabu malam pukul 21.00 WIT layanan internet dari Telkomsel, dan layanan Starlink hingga satelit VSAT masih lancar beroperasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah setempat.


Pewarta : Muhsidin
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024