Jayapura (ANTARA) - Personel Polda Papua yang tergabung dalam Operasi Lilin Cartenz, Ahad (29/12), melaksanakan patroli ke sejumlah objek vital maupun tempat keramaian dalam rangka cipta kondisi usai perayaan hari Natal, dan jelang Tahun Baru 2025.

Patroli yang dilaksanakan tim unit kerja lapangan itu bertujuan memberikan rasa nyaman dan aman di masyarakat Kota Jayapura, termasuk saat berekreasi ditempat wisata yang ada di Kota Jayapura.

AKP Lamasi di sela-sela patroli yang dipimpinnya, Ahad, di Jayapura mengatakan kegiatan patroli dilakukan menggunakan kendaraan operasional baik roda dua maupun empat dengan rute GOR Cendrawasih, pertigaan Pantai Hamadi, ringroad, Pantai Enggros, Tanah Hitam, Posko Terpadu Abepura, Pos PJR Vihara Skyland, Polimak dan kembali lagi ke GOR Cendrawasih.

Situasi keamanan di berbagai kawasan itu tampak aman dan terkendali, masyarakat beraktivitas normal termasuk warga yang berekreasi bersama keluarga.

"Kami menghimbau agar saat berenang di pantai, masyarakat senantiasa waspada dan terus memantau anggota keluarga guna menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan," kata AKP Lamasi yang sehari-hari bertugas di Dirlantas Polda Papua.

Polda Papua mengerahkan 250 personel dalam Operasi Lilin Cartenz yang dilaksanakan dari tanggal 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.*


Pewarta : Evarukdijati
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2025