Jakarta (ANTARA) - Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Johnny G. Plate mengatakan kegiatan perekonomian digital tumbuh signifikan, baik secara valuasi maupun partisipasi masyarakat, sehingga mendorong transformasi digital yang merata.
Menurut data yang ia himpun, diperkirakan terdapat 4,9 miliar pengguna internet dunia pada tahun ini, termasuk 204 juta pengguna internet di Indonesia. Pada 2020, terdapat lalu lintas dan konsumsi data sebesar 64,2 Zettabytes. Angka tersebut diprediksi bertumbuh tiga kali lipat sebesar 181 Zettabytes pada 2025.
"Global Data Consumption diproyeksikan akan bertambah dengan CAGR sebesar 26,9 persen sejak tahun 2020 sampai dengan 2025," kata Johnny dalam "Kick Off Meeting Digital Economy Working Group (DEWG)" di Jakarta, Selasa, dikutip melalui siaran pers.
Mengutip data Kementerian Perdagangan pada 2021, Johnny menyebutkan bahwa pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia terus berkembang dengan Gross Merchandise Value sebesar 70 miliar dolar AS pada 2021 dan diproyeksikan sebesar 315,5 miliar dolar AS pada 2030.
"Pertumbuhan konsumsi data yang besar dan cepat secara masif akan mendorong pembangunan pusat data (cloud computing) dan pertumbuhan ekonomi digital dunia," ujarnya.
Johnny menekankan bahwa optimalisasi potensi ekonomi digital melalui pembangunan cloud computing dan ICT Infrastructure mampu mendorong pertumbuhan ekonomi digital yang signifikan dan inklusif.
"Pemerintah Indonesia di bawah direktif Presiden Joko Widodo terus melakukan penggelaran pembangunan infrastruktur hulu digital (upstream ICT Infrastructure), baik jaringan tulang punggung Fiber Optic, Microwave Link, High Throughput Satellite dan Base Transceiver Station yang merata di seluruh wilayah Tanah Air," kata Johnny.
Tak hanya itu, lanjutnya, pemerintah Indonesia juga mendorong pembangunan infrastruktur digital hilir (downstream ICT Infrastructure) dengan teknologi cloud computing. Hal tersebut dilakukan agar infrastruktur digital dapat dimanfaatkan untuk mendukung investasi.
"Baik rencana pembangunan pusat data nasional (government cloud) dan terus mendorong pembangunan pusat data privat (private cloud) baik oleh perusahaan nasional Indonesia maupun investasi asing," ujarnya.
Menurut Johnny, pembangunan upstream dan downstream ICT infrastructure tersebut merupakan jawaban langsung atas kemajuan dan pemanfaatan ruang digital yang terus tumbuh.
"Baik di sektor ekonomi, keuangan, perdagangan digital, teknologi pendidikan, teknologi kesehatan, dan pemerintahan digital," tutur Johnny.
Berita Terkait
Pemkot Jayapura serahkan dua unit Starlink ke warga perbatasan
Sabtu, 2 November 2024 1:23
Pemkab Asmat targetkan 184 kampung nikmati 4G pada tahun 2025
Kamis, 31 Oktober 2024 14:10
Kominfo: Faktor alam hambat pembangunan BTS di wilayah 3T Asmat
Jumat, 25 Oktober 2024 19:33
Kominfo Jayapura dorong pemanfaatan TIK sektor pelaku UMKM
Jumat, 4 Oktober 2024 13:20
Pemkot Jayapura gelar bimtek manfaat website KIM
Jumat, 4 Oktober 2024 11:59
Pemkab Jayapura perkuat jaringan internet sukseskan Pilkada
Kamis, 5 September 2024 19:03
Diskominfo Biak berencana tambah layanan internet Starlink
Kamis, 15 Agustus 2024 19:54
Kemenkominfo latih digitalisasi wirausaha 200 pelaku usaha Biak Numfor
Jumat, 2 Agustus 2024 11:19