Biak (Antaranews Papua) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Biak Numfor, Papua mulai menerima pengiriman logistik Pemilu serentak 2019 berupa kotak suara dan bilik suara.

"Logistik pemilu kiriman KPU pusat sudah tiba di Biak, jumlahnya 2.443 kotak/bilik suara," kata Sekretaris KPU Biak Agus Filma saat dihubungi di Biak, Kamis.

Agus menyebut ribuan kotak suara dan bilik suara yang diterima akan disiapkan untuk 468 tempat pemungutan suara dan 19 panitia pemilihan distrik.

Untuk setiap tempat pemungutan suara Pemilu 2019, menurut Agus Filma, akan disediakan lima unit kotak suara dan bilik suara.

Rinciannya, lima unit kotak suara Pemilu 2019,  satu untuk kotak suara pemilihan presiden, satu kotak suara pemilihan anggota DPD RI, satu kotak suara pemilihan anggota DPR, satu kotak suara pemilihan anggota DPRD provinsi dan satu kota suara untuk pemilihan anggota DPRD kabupaten/kota.

"Logistik Pemilu 2019 yang sudah tiba diterima KPU Biak Numfor akan disimpan di gudang untuk didistribusikan ke tempat pemungutan suara dan panitia pemilihan distrik," kata mantan Kabag Humas dan Prokoler Pemkab Biak Numfor itu.

Sejauh ini tahapan kampaye Pemilu 2019 di Kabupaten Biak Numfor masih berjalan normal sesuai jadwal Komisi Pemilihan Umum.

Berbagai caleg dari 16 parpol peserta Pemilu 2019 telah rutin berkampanye ke berbagai kampung untuk menarik dukungan konstituen pada pemungutan suara pemilu serentak 17 April 2019.

Pewarta : Muhsidin
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024