Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura, Papua menyebut Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024 menjadi momentum perkenalan program berbagai Garuda Indonesia kepada seluruh masyarakat di daerah ini.
"Melalui GATF 2024 ini juga kami berharap PT Garuda Indonesia semakin meningkatkan pelayanannya," kata Penjabat Wali Kota Jayapura Christian Sohilait saat membuka GATF 2024 di Menara Mandiri Jayapura, Jumat.
Menurut Sohilait, pihaknya memberikan apresiasi kepada PT Garuda Indonesia dan Bank Mandiri yang telah memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam hal pelayanan publik.
Direktur Operasional PT Garuda Indonesia Tumpal Menumpak Hutapea mengatakan GATF 2024 menghadirkan beragam promo menarik yang ditawarkan kepada masyarakat hingga mendapat Rp4,5 juta untuk setiap bertransaksi menggunakan kartu kredit mandiri.
Menurut Hutapea, dalam pelaksanaan GATF 2024 Garuda Indonesia akan terus berimprovisasi untuk menjadi wahana kreatif bagi masyarakat yang terlibat dalam kegiatan tersebut.
"Kegiatan ini bukan hanya sekedar untuk ajang pertemuan travel agen dan penyediaan layanan dan pelanggan namun selebihnya menjadi wahana kreatif bagi masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini," katanya.
Dia menjelaskan pelaksanaan GATF 2024 ini di berlangsung pada 25-27 Oktober 2024 yang dilaksanakan serentak di enam kota yakni Surabaya, Makassar, Palembang, Medan, Denpasar dan Jayapura.
"Sementara untuk pelaksanaan GATF di mancanegara akan dilakukan pada 13 November 2024 yakni di Seol, Sanghai, dan Singapura kemudian acara puncaknya akan berlangsung di Jakarta pada 29 November hingga 1 Desember 2024," ujarnya.
Dia menambahkan GATF 2024 di enam kota masyarakat berkesempatan mendapatkan promo beragam mulai dari cashback hingga Rp4,5 juta untuk transaksi dengan kartu kredit mandiri tetapi juga bonus kupon hingga 1,1 juta.
"Sementara harga tiket pulang pergi Jayapura-Jakarta mulai dari Rp6,1 juta hingga Jayapura-Singapura pulang pergi mulai dari Rp9 juta," katanya lagi.
Selain itu juga pelaku industri wisata akan ditawarkan berbagai alternatif destinasi sehingga akomodasi wisata GATF 2024 dengan melibatkan sedikitnya 39 UMKM diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perekonomian di Papua.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemkot Jayapura: GATF 2024 momentum perkenalan program Garuda
Berita Terkait
Balai Bahasa Papua perkuat bahasa ibu di festival budaya
Rabu, 20 November 2024 18:31
Pemkot Jayapura kampanyekan Gemarikan bagi masyarakat
Rabu, 20 November 2024 18:29
Pemkot Jayapura tertibkan parkir liar jelang Pilkada serentak
Rabu, 20 November 2024 14:27
Pemkot Jayapura lakukan penertiban minuman beralkohol jelang Pilkada serentak
Rabu, 20 November 2024 10:37
Pemkot Jayapura beri bantuan peralatan sekolah 170 anak yatim
Senin, 18 November 2024 12:47
Tokoh adat harap kondisi di Papua tetap damai hingga pemungutan suara
Minggu, 17 November 2024 12:06
Jayapura siap terapkan program ikan kaleng menu makanan bergizi gratis
Jumat, 15 November 2024 16:23
Pemkot Jayapura mendorong sineas lokal berkarya lebih profesional
Jumat, 15 November 2024 2:22