Timika (ANTARA) - Dinas Pendidikan dan Pengajaran (Disdik) Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, mengatakan pihaknya alokasikan dana otonomi khusus Papua (otsus) 2024 sebesar Rp10 miliar untuk beasiswa.
Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Mimika Jenny O. Usmani di Timika, Ahad, mengatakan pihaknya akan mendata penerima beasiswa dan mencocokkan data tersebut dengan Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK).
"YPMAK ini merupakan pengelola dana kemitraan PT Freeport Indonesia, untuk itu perlu untuk mencocokkan data pemerintah dan mereka," katanya.
Menurut Jenny, melalui pencocokan data tersebut maka dapat dipilah yang menjadi bagian YPMAK dan pemerintah agar tidak terjadi penggandaan data penerima beasiswa.
"Untuk anggarannya nanti akan kami berikan langsung ke pihak perguruan tinggi, kami sudah tidak lagi menyerahkan ke individu lagi," ujarnya.
Dia menjelaskan hal ini merupakan keputusan yang dibuat berdasarkan hasil evaluasi ke beberapa kota studi yang melibatkan pihak inspektorat.
”Memang selama ini ada bantuan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Mimika untuk putra-putri guna menunjang biaya pendidikan, namun tidak dikelola oleh Disdik," katanya lagi.
Dia menambahkan dari hasil evaluasi didapati bahwa anak-anak menerima bantuan tetapi tidak masuk kuliah, dan ini adalah kenyataan di lapangan yang sebenarnya.
"Untuk itu maka kami mengevaluasi dengan ketat, agar pemberian beasiswa dapat sesuai dengan yang diharapkan," ujarnya lagi.*
Berita Terkait
Disdik Mimika beri makan siang gratis siswa wilayah pedalaman
Kamis, 12 September 2024 14:02
Disdik Mimika kelola dana otsus Papua 2024 sebesar Rp64 miliar
Rabu, 11 September 2024 3:03
Disdik Mimika: Pagu anggaran pendidikan pada 2024 sebesar Rp1,3 triliun
Selasa, 10 September 2024 15:44
Disdik Mimika berlakukan sistem zonasi PPDB
Sabtu, 29 Juni 2024 18:49
Disdik Mimika sebut lomba potensi sains tingkatkan kualitas pendidikan
Sabtu, 4 Mei 2024 13:28
HAPAK Mimika harap pejabat publik jadi contoh di masyarakat
Rabu, 1 Mei 2024 12:02
Disdik Mimika dorong beri makan siang gratis
Sabtu, 23 Maret 2024 19:51
Disdik Mimika miliki 109 satuan pendidikan TK-PAUD
Kamis, 21 Maret 2024 2:24