Jayapura (ANTARA) - Koramil 1708-01/Biak Kota gotong royong bersama pemuda membersihkan Pasar Darfuar yang terletak di Kampung Darfuar, Distrik Samofa, Kabupaten Biak Numfor, Papua.
Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Sertu Sukiman dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor di Jayapura, Selasa mengatakan Pasar Darfuar sudah seharusnya dibersihkan karena kondisi pasar tradisional tersebut tidak terawat dengan baik.
"Sampah banyak yang menumpuk sehingga sangat tidak nyaman untuk dilihat sehingga kami mengajak pemuda di kampung untuk membersihkan pasar," katanya.
Menurut Sukiman, jika pasar tradisional tersebut sudah dirawat maka akan lebih nyaman untuk masyarakat melakukan aktifitas perekonomian.
"Biar lebih nyaman saat berbelanja di dalam pasar karena sampah-sampah sudah dibersihkan," ujarnya.
Dia menjelaskan sebagai babinsa Kampung Darfuar perlu melakukan pendekatan terhadap warga sehingga kebersamaan antara TNI dan masyarakat tetap terjaga.
"Ini juga sebagai bentuk kepedulian kami demi meningkatkan semangat gotong royong terutama dalam menjaga lingkungan tetap bersih," katanya lagi.
Sementara itu seorang pemuda Kampung Darfuar Patrisias Ayer peran babinsa sangat luar biasa dalam memberikan masukan dalam membangun dan menciptakan keakraban dengan warga.
"Sehingga apa yang disampaikan kami dengan senang hati dan ikhlas melaksanakannya," katanya.
Berita Terkait
Koramil 1708-01/Biak Kota bantu menciptakan suasana aman saat arus mudik
Rabu, 28 Desember 2022 5:16
Komandan Koramil 1708-01/BK hadiri Turnamen Bola Basket Bupati Cup I
Senin, 21 November 2022 21:35
Koramil 1708-01/Biak Kota hadiri rapat pemilihan Bamuskam
Senin, 7 November 2022 21:12
Babinsa Koramil 1708-01/Biak harap tiga pilar kompak selesaikan masalah sosial
Minggu, 6 November 2022 3:08
Koramil 1708-01/Biak Kota bersama warga membersihkan bahu jalan
Kamis, 27 Oktober 2022 17:54
Koramil 1708-01/Biak Kota kawal pelayanan posyandu
Selasa, 25 Oktober 2022 13:18
Koramil 1708-01/Biak Kota jalin silaturahmi bersama warga binaan
Senin, 24 Oktober 2022 22:55
Koramil 1708-01 Biak Kota melepas anggota masuki masa pensiun
Rabu, 8 Juni 2022 18:19