Jayapura (ANTARA) -
Koramil 1708-05/Numfor bersama menjalin komunikasi sosial (komsos) bersama Kampung binaan guna meningkatkan kebersamaan serta menjalin hubungan baik antara TNI dengan masyarakat di Kampung Namber, Distrik Numfor Barat, Kabupaten Biak Numfor, Papua.
Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1708-05/Numfor sertu Ronal wambrauw dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor di Jayapura, Senin, mengatakan kegiatan komsos juga bertujuan meningkatkan silaturahmi dengan warga binaannya.
"Kegiatan komsos merupakan salah satu metode Pembinaan Teritorial (Binter) guna mencapai kesepakatan dan persepsi tentang pemberdayaan pertahanan di darat bersama seluruh komponen bangsa di wilayah binaan," katanya.
Menurut Ronal, pihaknya bersama Babinkantibmas Aipda Zakeus menunjukkan kedekatan dalam menjaga wilayah teritorial tetap aman dan kondusif, serta mencerminkan kepedulian kepada masyarakat dengan begitu memberikan rasa aman dan nyaman dalam aktivitas sehari-hari.
"Melalui komsos kami mampu membangun komunikasi dengan seluruh komponen masyarakat di wilayah desa binaaan yang menjadi tanggung jawab babinsa sehingga terwujudnya lingkungan yang aman, nyaman dan tentram,”ujarnya.
Dia menjelaskan kegiatan tersebut sangat penting guna menciptakan keakraban kerukunan dan keamanan masyarakat di kampung untuk itu pihaknya berharap agar bersama menjaganya.
"Selama kegiatan komsos berjalan dengan lancar dan aman dengan begitu komsos yang dilaksanakan oleh babinsa dapat diterima positif oleh masyarakat di wilayah binaan," katanya lagi.
Dia menambahkan keberadaan babinsa selalu memantau wilayah binaannya maka pihaknya akan mengetahui permasalahan sehingga perlu dilakukan komsos.