Jayapura (ANTARA) - Satgas pengamanan Yonif 328 menggandeng Gerakan Mahasiswa Papua Indonesia (Gemapi) dalam menggelar pengobatan massal kepada masyarakat di kampung Mosso, Distrik Muara Tami, Jayapura.
"Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka hari lahir Pancasila dan HUT Gemapi ke 12 mengerahkan tim kesehatan dari Yonif 328 dan mahasiswa," kata Danyon 328 Mayor Inf Erwin Iswari di Jayapura, Jumat.
Ia mengatakan dipilihnya Kampung Mosso sebagai tempat pelaksanaan pengobatan massal itu karena jauh dari tempat pelayanan kesehatan.Kampung Mosso sendiri merupakan kampung yang terletak di perbatasan RI-Papua Nugini (PNG) dan dihuni oleh warga kedua negara.
Tercatat sebanyak 76 warga kampung Mosso yang mendapat pelayanan kesehatan, kata Mayor Inf Erwin. Beberapa warga berharap agar kegiatan serupa sering dilaksanakan sehingga mereka mendapat pelayanan kesehatan.
“Kami harus ke Skouw bila ingin berobat yang jaraknya cukup jauh dan terbatasnya angkutan umum,” kata Martha, ibu dari dua anak.
Berita Terkait
Kodam XVII/Cenderawasih pastikan penyelenggaraan Pilkada serentak aman
Kamis, 21 November 2024 12:41
Prajurit Satgas Yonif 756/WMS bantu peralatan sekolah dasar di Paniai
Selasa, 5 November 2024 13:38
TMMD Kodim 1704/Mappi bangun dua kelas SMA 2 Keppi
Sabtu, 2 November 2024 6:31
2.500 prajurit lakukan defile alutsista HUT TNI di Papua
Sabtu, 5 Oktober 2024 12:25
Satgas Yonif 131/Braja Sakti obati warga Scofro perbatasan RI-PNG
Jumat, 4 Oktober 2024 21:01
BPBD Puncak dan Satgas Yonif 751/VJS bagikan sembako tujuh distrik
Kamis, 3 Oktober 2024 14:40
Pangdam XVII/Cenderawasih: Terus perkuat koordinasi pemda di daerah rawan konflik
Sabtu, 21 September 2024 17:14
Kodam Cenderawasih sebut karyawan JJB disandera OPM sudah dibebaskan
Rabu, 18 September 2024 15:33