Surabaya (ANTARA) - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberi motivasi dan dukungan secara langsung kepada atlet yang bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
"Pagi ini saya berangkat ke Papua dan disana mendatangi sejumlah arena untuk memberikan dukungan ke atlet yang berlaga," ujarnya ketika dihubungi dari Jayapura, Sabtu.
Dijadwalkan, orang nomor satu di Pemprov Jatim tersebut juga mengikuti upacara pembukaan PON XX di Stadion Lukas Enembe oleh Presiden Joko Widodo.
Khofifah berharap atlet-atlet Jatim mampu berprestasi pada ajang multi event empat tahunan tersebut, sekaligus memberikan kado ulang tahun provinsi ke-76 yang jatuh pada 12 Oktober 2021.
"Mohon doa dan dukungan dari seluruh warga Jatim di mana saja berada. Doakan semoga seluruh kontingen PON XX dari Jatim bisa memberikan yang terbaik prestasi tertinggi, semuanya sehat, aman, lancar," ucapnya.
Mantan menteri sosial itu juga berharap atlet Jatim mampu tampil sebagai yang terbaik meski saat ini masih berada di urutan empat klasemen perolehan medali sementara.
Hingga pagi ini, sudah mengoleksi 11 medali emas, 15 medali perak dan delapan medali perunggu dengan perolehan total 34 medali.
DKI Jakarta masih bertengger di posisi teratas dengan 28 emas, 15 perak dan 20 perunggu, kemudian diikuti tuan rumah Papua di posisi runner up yang mengoleksi 17 emas, lima perak serta 13 perunggu.
Sedangkan, Jawa Barat di posisi ketiga atau tepat berada di atas Jatim yang mengumpulkan 11 emas, 15 perak dan 25 perunggu.
"Masih ada kesempatan untuk berprestasi dan mengumpulkan medali. Apalagi masih banyak cabang olahraga yang dipertandingkan," kata Khofifah.
Salah satu cabang olahraga yang didominasi Jatim adalah panjat tebing, bahkan mampu memimpin klasemen sementara perolehan medali dengan mengumpulkan tiga keping emas dan dua medali perak.
Tim Jawa Timur tampil perkasa di nomor lead beregu putra dan putri, serta boulder beregu putra.
Pada PON XX Papua, Jatim menargetkan meraih 136 medali emas dan berharap juara umum.
Kontingen Jatim diperkuat sebanyak 543 atlet dan memberangkatkan 161 orang pelatih beserta tim mekanik yang berjumlah 78 orang.
Secara keseluruhan, terdapat 37 cabang olahraga, 56 disiplin cabang olahraga dan 679 nomor pertandingan pada PON XX Papua. Khusus Jatim berpartisipasi di sebanyak 34 cabang olahraga.
Berita Terkait
Gubernur Jatim Khofifah takziah ke keluarga Sertu Eka Andriyanto
Sabtu, 2 April 2022 19:23
Gubernur Jatim Khofifah bawa tanah Kerajaan Majapahit untuk IKN
Senin, 14 Maret 2022 3:30
Gubernur Khofifah minta tidak panik menyusul terdeteksinya omicron di Jatim
Minggu, 2 Januari 2022 17:14
Zulkifli Hasan terkesan kinerja Gubernur Khofifah Parawansa pimpin Jatim
Minggu, 12 Desember 2021 16:37
Gubernur Jatim instruksikan evakuasi warga terdekat gunung Semeru
Sabtu, 4 Desember 2021 18:57
Gubernur Jatim Khofifah terima penghargaan pendidikan
Sabtu, 4 Desember 2021 16:37
Gubernur Khofifah cek penanganan banjir bandang Kota Batu
Jumat, 5 November 2021 3:03
Gubernur Jatim bakal undang atlet PON XX ke Grahadi
Minggu, 17 Oktober 2021 14:05