Jayapura (ANTARA News) - Gempa bumi berkekuatan 5,3 skala richter terjadi di dekat Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua, pada Rabu pukul 17:06:56 WIB (sekitar 19.05 WIT).
Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, pusat gempa berlokasi di 2,05 lintang selatan dan 139,37 bujur timur atau 71 kilometer tenggara Kabupaten Sarmi, Papua, pada kedalaman 10 kilometer.
Hingga berita ini ditulis belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait tentang gempa tersebut.