Jayapura (Antara Papua) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua segera mengusulkan nama Penjabat Bupati Mappi untuk mengisi kekosongan jabatan setelah Bupati Stevanus Kaisma dan Wakil Bupati Benyamin Ngali berakhir masa kepemimpinannya pada Februari 2017.
Gubernur Papua Lukas Enembe, di Jayapura, Kamis, mengakui dalam waktu dekat akan mengusulkan nama Penjabat Bupati Mappi ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk diproses.
"Karena masa jabatan sudah habis maka segera usulkan ke gubernur dan ditindaklanjuti ke pemerintah pusat," katanya.
Lukas telah melantik beberapa penjabat bupati dan wali kota yakni di Kota Jayapura, Kabupaten Nduga, Lanny Jaya dan Sarmi.
"Selain melantik penjabat bupati, kami juga telah menempatkan beberapa pelaksana tugas bupati yakni Kabupaten Jayapura, Tolikara, Puncak Jaya, Intan Jaya dan Dogiyai," ujarnya.
Selain itu, pihaknya juga akan menarik pelaksana tugas bupati yang menempati kabupaten/kota pelaksana pilkada, mengingat masa tugasnya akan selesai pada 11 Februari 2017.
"Kami juga mengharapkan para penjabat yang akan diturunkan dapat melaksanakan tugas dengan baik dalam melaksanakan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan hingga pembinaan kemasyarakatan," katanya.
Lukas menekankan bahwa pejabat bupati agar tidak melakukan pergantian pejabat tanpa ada izin dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri). (*)

