Jayapura (ANTARA) - PT Telkom Papua menyebut radio IP link Sarmi menuju Biak diharapkan segera beroperasi sebelum Lebaran 1442 Hijriah.
Kepala PT Telkom Papua Sugeng Widodo, di Jayapura, Senin, mengatakan jika radio IP link Sarmi menuju Biak ini beroperasi maka beberapa daerah area publik seperti bandar udara, pelabuhan, kantor pemerintahan dan rumah sakit dapat diaktifkan BTSnya.
"Kami berharap rekan-rekan di Telkomsel dapat mengaktifkan layanan 4G-nya untuk beberapa daerah area publik ini," katanya.
Menurut Sugeng, perkiraan waktu untuk perbaikan radio ini sebelum Lebaran 1442 Hijriah.
"Pada Jumat (7/5) kami sudah dibantu oleh Kapal SAR karena ombak yang besar di perairan Sarmi untuk menghidupkan beberapa repiter," ujarnya.
Sedangkan untuk kapal yang akan digunakan memperbaiki kabel optik bawah laut tersebut, tambahnya, berdasarkan perkembangan dari Corporate sudah pada tahap perizinan,
Dia mengharapkan minggu pertama Juni 2021, kabel optik bawah laut tersebut sudah selesai diperbaiki atau normal kembali.
Berita Terkait
Telkom terus tambah kapasitas bandwith Papua Pegunungan
Kamis, 18 April 2024 19:31
PT Telkom permudah UMKM Papua melalui aplikasi pembayaran digital
Jumat, 12 April 2024 23:51
PT Telkom: 27 personel amankan jaringan fiber optik pemilu di Papua
Selasa, 13 Februari 2024 19:27
Telkom Papua pastikan kesiapan infrastruktur jaringan pada Pemilu 2024
Rabu, 10 Januari 2024 17:59
Telkom Papua: Perbaikan jaringan Merauke-Timika selesai awal Februari 2024
Senin, 8 Januari 2024 18:49
Telkom Papua: Merger Indihome-Telkomsel aksi bisnis tingkatkan pelayanan
Sabtu, 8 Juli 2023 15:51
Pemprov Papua Pegunungan berharap PT Telkom menambah bandwidth
Rabu, 3 Mei 2023 13:35
Pemkab Jayapura-Telkom sosialisasikan pembangunan jaringan kabel optik
Sabtu, 25 Maret 2023 13:44