Hingga kini tidak ada laporan menonjol dan berharap situasi tersebut dapat terus dipertahankan, harap Irjen Pol Fakhiri di Jayapura, Minggu.
Kapolda Papua mengaku, Papua terkenal dengan toleransi antarumat beragama yang tinggi dan berharap dapat tetap terjaga.
Walaupun demikian untuk mengamankan pelaksanaan shalat Idul Adha, Minggu (10/7) seluruh Polres diminta menyiagakan personelnya.
Tiga perempat personel di setiap Polres disiagakan untuk pengamanan, jelas Fakhiri.
Pria asal Mappi itu berharap situasi Kamtibmas yang aman dapat terus terpelihara sehingga pembangunan terlaksana sesuai program karena yang nikmati nantinya adalah masyarakat sendiri.
"Mari kita semua senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di Papua agar berbagai program pembangunan dapat terlaksana hingga hasilnya dirasakan masyarakat," harapnya.
Ketika ditanya tentang pembentukan daerah otonomi baru (DOB) yang sudah ditetapkan DPR RI, Kapolda meminta agar masyarakat mendukung sepenuhnya karena yang menikmati semuanya juga mereka sendiri.
Jangan mudah terprovokasi oleh oknum-oknum atau kelompok yang tidak bertanggung jawab, pinta Kapolda Irjen Pol Fakhiri.
Shalat Idul Adha di Kota Jayapura dilaksanakan di 34 mesjid dan lapangan yang kemudian dilanjutkan dengan pemotongan hewan kurban.