Jayapura (ANTARA) - Deputy Area Manager Papua Trigana Air Ahmad Irwan Rochendi mengatakan saat ini pesawatnya secara terjadwal melayani penerbangan Merauke-Kepi, Kabupaten Mappi, Papua Selatan.
Saat ini rute Merauke -Kepi dilayani penerbangan seminggu empat kali yaitu setiap hari Senin, Rabu, Kamis dan Sabtu.
"Penerbangan rute Merauke-Kepi menggunakan pesawat jenis Donier 328/100 dan ATR-42/500," kata Irwan di Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis.
Dijelaskan, daya tampung penumpang untuk pesawat jenis Donier 328/100 yakni 30 kursi dan ATR-42/500 sebanyak 44 kursi.
Adapun harga tiket yang ditawarkan yakni harga tiket Merauke-Kepi Rp 1.391.000 per penumpang dan Kepi-Merauke Rp 1.381.000 per penumpang.
Dengan dibukanya rute Merauke-Kepi maka saat ini seluruh wilayah Papua Selatan sudah dilayani pesawat milik Trigana Air karena sebelumnya sudah membuka dan melayani rute Meraukr-Ewer, Kabupaten Asmat.
"Seluruh ibu kota kabupaten di Provinsi Papua Selatan sudah dilayani pesawat milik Trigana Air, " kata Ahmad Irwan Rochendi.
Sales Manager Trigana Jayapura Budiono menambahkan, untuk penerbangan Merauke -Ewer dilayani setiap hari Rabu dan Jumat dengan menggunakan pesawat jenis Donier 328.
Pesawat tersebut mengangkut penumpang sebanyak 30 orang dengan lama penerbangan selama 1 jam 10 menit dengan harga tiket yaitu Merauke-Ewer Rp 2.214.468 dan Ewer-Merauke Rp 2.204.468, kata Budiono.
Provinsi Papua Selatan yang merupakan hasil pemekaran dari Papua memiliki empat wilayah yaitu Kabupaten Merauke, Boven Digul, Mappi dan Kabupaten Asmat.