Biak (ANTARA) - Dinas Pendidikan Kabupaten Biak Numfor, Papua, menyebutkan selama kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun pelajaran baru 2024/2025 berlangsung lancar dan tidak ada kasus perundungan anak.
"Sesuai dengan program MPLS semua sekolah telah sesuaikan kalender pendidikan tahun ajaran baru dimulai 15 Juli 2022," ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Biak Numfor Kamaruddin di Biak, Sabtu.
Ia mengatakan satuan pendidikan PAUD/TK, SD, SMP dan SMA/SMK sudah melaksanakan MPLS di awal masuk sekolah tahun ajaran 2024/2025 sebagai awal memulai proses belajar mengajar.
Beberapa sekolah di Biak mengawali tahun ajaran baru dengan melakukan kegiatan MPLS siswa baru.
Dinas Pendidikan Biak, menurut Kamaruddin, telah melakukan monitoring ke satuan Pendidikan dan semua melaksanakan program MPLS telah berlangsung sesuai dengan kebijakan Dinas Pendidikan.
Kepada satuan pendidikan yang sudah melakukan MPLS, kata Kamaruddin, Dinas Pendidikan mengucapkan terima kasih karena selama pelaksanaan pengenalan siswa baru telah berjalan lancar hingga selesai.
"Semoga di awal tahun pelajaran baru 2024/2025 satuan pendidikan dapat menjalankan program belajar mengajar di sekolah sesuai dengan kalender pendidikan," cakapnya.
Salah satu Kepala Sekolah SMP Angkasa Lanud Manuhua Biak Mulyani M.Pd mengatakan siswa baru kelas VII SMP Angkasa sudah mengikuti kegiatan MPLS hingga selesai.
"Kami melaksanakan MPLS sesuai dengan kebijakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Biak," katanya.
Hingga, Sabtu, sejumlah pakaian seragam sekolah dan toko buku di Kota Biak masih ramai pembeli. Orang tua siswa membeli keperluan peralatan sekolah dan baju seragam siswa baru.*
Berita Terkait
Disdikbud Biak: Pengawasan MPLS siswa baru mewujudkan sekolah ramah anak
Kamis, 11 Juli 2024 12:00
Disdik Kota Jayapura: MPLS bantu siswa baru kembangkan potensi diri
Rabu, 10 Juli 2024 16:40
Disdikbud Biak: MPLS siswa baru bentuk karakter pelajar Pancasila
Minggu, 7 Juli 2024 18:31
Disdik Biak Papua tak temukan kekerasan selama MPLS siswa baru
Rabu, 12 Juli 2023 12:52
Pemkot Jayapura: HAN menjadi momentum anak bebas dari perundungan
Senin, 22 Juli 2024 12:15
LLDIKTI XIV pastikan kampus di Tanah Papua bebas perundungan dan perundungan
Jumat, 26 April 2024 18:26
Ketua Timsel: Kuota 30 persen perempuan OAP anggota DPRK wajib terisi
Jumat, 15 November 2024 2:26
Pemkab Biak alokasikan Rp2,5 miliar pemilihan anggota DPRK otsus
Jumat, 15 November 2024 2:21