Jayapura (ANTARA) - Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga mengatakan menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak pada 27 November mendatang, Polres Merauke gencar melakukan patroli hingga ke perbatasan Papua Nugini (PNG).
"Pelaksanaan patroli saat ini yang dilakukan personel Polri di Polres Merauke, Papua Selatan ditingkatkan. Patroli dilaksanakan hingga ke Distrik Sota, perbatasan PNG itu bertujuan untuk memberikan rasa aman," kata Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga kepada Antara, Jumat.
Dihubungi dari Jayapura, Kapolres Merauke mengakui Distrik Sota merupakan wilayah yang berbatasan langsung dengan PNG dan dapat ditempuh sekitar satu jam dari Kota Merauke menggunakan kendaraan, baik roda dua maupun empat.
Saat berpatroli, anggota juga memberikan penyuluhan terkait pentingnya menjaga keamanan di sekitar lingkungan.
Patroli dialogis dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus meminta agar turut membantu menjaga keamanan yang dimulai dari lingkungan tempat tinggal mereka.
"Situasi keamanan di wilayah hukum Polres Merauke hingga saat ini kondusif dan berharap dapat terus terjaga," ujar AKBP Yoga.
Kabupaten Merauke merupakan satu dari lima kabupaten dan kota di tiga provinsi di Tanah Papua yang berbatasan dengan PNG, yakni Kota Jayapura dan Kabupaten Keerom di Provinsi Papua, Kabupaten Pegunungan Bintang di Papua Pegunungan, Kabupaten Boven Digoel dan Kabupaten Merauke di Papua Selatan.
Berita Terkait
Kabid Humas Polda: Anggota KKB penembak Bripda Norman tewas akibat luka
Kamis, 12 Desember 2024 14:44
Kabid Humas: Personel Polres Lanny Jaya gugur akibat dianiaya OTK
Kamis, 12 Desember 2024 13:17
Kabid Humas: Dua anggota Polres Lanny Jaya ditembak dan dianiaya OTK
Rabu, 11 Desember 2024 13:35
Kabid Humas Polda: KKB tembak anggota Polres Puncak Jaya
Selasa, 10 Desember 2024 21:01
Polres Tolikara patroli antisipasi gangguan keamanan saat pleno di KPU
Selasa, 10 Desember 2024 17:58
Komnas HAM harapkan kebebasan dan keadilan perlu ditingkatkan di Papua
Selasa, 10 Desember 2024 14:24
Polda lidik dugaan korupsi dana desa Lanny Jaya tahun 2017-2024
Senin, 9 Desember 2024 21:58
Polda: Suara calon hilang di pilkada Intan Jaya picu pendukung saling serang
Senin, 9 Desember 2024 1:53