Jayapura (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Papua mengimbau warga terutama yang bermukim di lereng gunung, pinggir sungai dan pantai agar selalu waspada saat hujan deras.
Prakiraan BMKG cuaca ekstrem yakni hujan dengan intensitas yang tinggi harus diwaspadai warga terutama yang bermukim di kawasan rawan bencana, kata Kepala BPBD Papua Melianus Aiwui di Jayapura, Kamis.
BPBD Papua terus berupaya mengingatkan warga agar waspada terutama saat hujan deras mengguyur kawasan itu .
BMKG memperkirakan cuaca ekstrem itu akan berlangsung hingga bulan Maret mendatang.
Ketika ditanya kesiapan logistik untuk membantu warga yang menjadi korban bencana alam, Melianus menegaskan logistik tersedia digudang BPBD sehingga bila ada bencana di suatu daerah dan pemda meminta bantuan maka akan segera disalurkan.
"Persediaan logistik akan disalurkan bila terjadi bencana tersedia di gudang dan bila ada permintaan dari pemda setempat segera disalurkan," katanya.