Jayapura (ANTARA) - Serangkaian kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa atau TMMD Reguler ke-115 Kodim 1708/Biak Numfor kini memasuki tahap "finishing" dengan melakukan pemasangan jendela di Kampung Sorido, Distrik Biak Kota, kabupaten Biak Numfor, Papua.
Anggota Satgas TMMD ke-115 Kodim 1708/Biak Numfor Sertu Lamere dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor di Jayapura, Minggu, mengatakan pada pemasangan jendela di rumah Paulus Korwa.
"Pekerjaan tersebut dilakukan oleh dua orang prajurit Satgas TMMD bersama satu orang warga sehingga pekerjaan tersebut dapat selesai," katanya.
Menurut Lamere, setelah pemasangan jendela kini berlanjut pada pemasangan daun pintu sehingga besok tahap pembersihan.
"Besok pengerjaan sasaran fisik sudah selesai tinggal pengerjaan pembersihan dan pengecatan dinding yang belum rapi saja," ujarnya.
Sementara itu, Kapten Inf Sutrisno selaku Pasiter Kodim 1708/Biak Numfor mengatakan pelaksanaan TMMD sendiri selama 30 hari di mana terhitung mulai 11 Oktober hingga 9 November.
"Pada pelaksanaan TMMD selain dari Kodim kami juga melibatkan unsur dari polri dan elemen masyarakat serta berkolaborasi dengan pemda setempat," katanya.
Dia menambahkan kini pihaknya juga telah melakukan persiapan untuk penutupan TMMD ke-115 yang bertempat di Lapangan bola kaki Kampung Sorido.