Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Papua Tengah menyebutkan 16 tim siap berlaga pada kompetisi Piala Soeratin 2024, 20 hingga 24 November.
Pelaksana Tugas (Plt) Teknik Asprov PSSI Papua Tengah M Jailani Saputra melalui rilis di Timika, Selasa, mengatakan Piala Soeratin U-17 dan U-15 merupakan yang pertama kali digelar di provinsi tersebut.
"Piala Soeratin U-15 akan diikuti oleh delapan tim yakni PFA, Persemi Mimika, KK FC, Aruka FC, SSB Mimika United, SSB Elang, SSB Timika Putra, dan SSB Pendekar Saireri," katanya.
Menurut Jailani, delapan tim ini akan bertanding dalam dua grup, yang terbagi masing-masing sebanyak empat tim dalam satu grup.
"Sedangkan untuk U-17 diikuti oleh enam tim yakni Persemi Mimika, SSB Mimika United, SSB Timika Putra, SSB Wanita Imipi, Persikota, dan SSB Konika," ujarnya.
Dia menjelaskan untuk pertandingan Piala Soeratin U-15 akan berlangsung di Lapangan Mimika Sport Complex, sedangkan U-17 berlaga di Stadion SP 1 Timika.
"Kompetisi tahunan ini mendapat dukungan PT Freeport Indonesia melalui Papua Football Academy (PFA) dan juga Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Mimika sebagai pelaksana," katanya lagi.
Dia menambahkan pemenang pada kompetisi ini akan mewakili Papua Tengah pada Piala Soeratin PSSI babak nasional nantinya.
"Kami mengharapkan dari penyelenggaraan kompetisi sepak bola ini menjadi wadah pembinaan bagi para pesepak bola di Papua Tengah untuk dapat berpartisipasi," ujarnya lagi.