Wamena (ANTARA) - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan meningkatkan pelayanan kebersihan menjadi dua kali sehari untuk mengurangi penumpukan sampah di bak sampah maupun tempat pembuangan sementara atau TPS di Wamena.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jayawijaya Amos Asso di Wamena, Senin, mengatakan layanan ditingkatkan menjadi dua kali sehari menyusul terjadinya penumpukan di bak sampah.
“Awalnya hanya sekali tetapi dengan volume sampah yang meningkat maka mau tidak mau, suka tidak suka layanan menjadi dua kali,” katanya.
Menurutnya, pelayanan dilakukan pagi dan sore hari untuk mengurangi penumpukan sampah di bak maupun TPS.
“Kami juga berharap dukungan masyarakat untuk membantu pemerintah supaya tidak membuang sampah di luar waktu yang ditentukan,” ujarnya.
Dia menjelaskan penumpukan sampah di TPS karena masih ada masyarakat yang membuang sampah di luar waktu yang ditentukan.
“Waktu buang sampah yang kami atur adalah mulai pukul 18:00-06:00 WIT, tetapi masih ada membuang di luar waktu tersebut,” katanya.
Dia mengharapkan partisipasi masyarakat Wamena, Kabupaten Jayawijaya untuk sama-sama menjaga kota ini supaya tetap bersih dan indah.
“Kita harus patuhi aturan yang dibuat supaya tidak terjadi penumpukan yang dapat menyebabkan bau tidak sedap dan mengganggu aktivitas masyarakat,” ujarnya.