Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin dijadwalkan hadir saat vaksinasi COVID-19 tahap pertama untuk atlet, pelatih, dan tenaga pendukung yang akan digelar di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (26/2).
“Yang akan divaksin perwakilan atlet, pelatih, tenaga berasal dari berbagai cabor yang sudah kami persiapkan. Rencananya besok Jumat Pak Wapres yang akan datang (ke Istora),” ungkap Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali dalam jumpa pers virtual di Jakarta, Rabu.
Selain wakil presiden, Menpora Zainudin Amali juga akan turut mendampingi hadir pada 'kick off' perdana vaksinasi bagi atlet.
Zainudin mengungkapkan vaksinasi COVID-19 tahap pertama bagi atlet akan menyasar sekitar 820 orang terdiri atas atlet, pelatih, dan tenaga pendukung yang dijadwalkan mengikuti berbagai kegiatan single dan multievent tahun ini, termasuk pemain sepak bola yang bakal bertanding pada turnamen pramusim Piala Menpora 2021.
Kemenpora menargetkan dapat melakukan vaksinasi COVID-19 kepada 5.000 hingga 7.000 orang, termasuk atlet, pelatih, dan tenaga pendukung yang mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua.
Namun tahap pertama ini baru akan dilakukan kepada 820 orang, sedangkan sisa peserta yang belum divaksinasi akan dilanjutkan di Rumah Sakit Olahraga Nasional (RSON) Cibubur, tempat pelatnas cabang olahraga, atau daerah masing-masing.
“Tahapan selanjutnya bagi atlet dan tenaga pendukung akan kita vaksin berikutnya ini direncanakan menjangkau sampai mereka ikut PON,” ujarnya.
“Teknisnya kami akan koordinasi dengan Kemenkes tingkat pusat, nanti mereka yang akan menyampaikan ke Dinas Kesehatan (Dinkes) provinsi dan kota. mudah-mudahan tidak sulit karena atlet kan ada datanya di cabor masing-masing,” pungkas dia.
Berita Terkait
Wapres minta Lemhannas bentuk tim kajian khusus terkait Papua
Selasa, 19 April 2022 21:54
Wapres Ma'ruf Amin harapkan NU jadi lokomotif gerakan perbaikan
Jumat, 18 Februari 2022 3:51
Setahun, pemerintah Jokowi- Ma'ruf Amin dinilai tunjukkan komitmen bangun ekonomi digital
Senin, 19 Oktober 2020 17:38
Munas MUI 2020 akan bahas sejumlah fatwa
Senin, 19 Oktober 2020 6:33
Wapres Ma'ruf amin dapat ucapan selamat ulang tahun di Munas V ADEKSI
Rabu, 11 Maret 2020 12:22
Wapres Ma'ruf Amin terima Forum Rektor Penguat Karakter Bangsa
Senin, 2 Maret 2020 12:09
Wapres sampaikan pariwisata termasuk sektor prioritas ekonomi nasional
Senin, 10 Februari 2020 12:17
Wapres Ma'ruf Amin tunjuk 8 staf khusus
Senin, 25 November 2019 15:34