Biak (ANTARA) - Pangkalan TNI Angkatan Laut Biak, Papua mendukung penyelenggaraan Sail Teluk Cenderawasih 2023 (STC) di Kabupaten Biak Numfor yang berlangsung 1-7 November 2023.
"Jajaran TNI AL melalui Lanal Biak siap membantu pengamanan wilayah perairan laut Biak Numfor selama pelaksanaan STC 2023 di Biak," ujar Komandan Pangkalan AL Biak Kolonel (Mar) Carlos Deda di Biak, Kamis.
Diakui Danlanal Kolonel Deda, dukungan lain STC 2023 akan diberikan jajaran Lanal Biak ikut menyiapkan masyarakat pesisir untuk mengolah potensi kemaritiman berupa menanam jagung dan vanili.
Lanal Biak, lanjut dia, akan membekali pelatihan masyarakat pesisir untuk memanfaatkan potensi kemaritiman guna meningkatkan kesejahteraan warga kampung orang asli Papua.
Ia menyebut, STC 2023 Biak untuk memperkuat dan memperkokoh visi pemerintah menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia.
Sedangkan tujuan STC 2023, lanjut dia, mempercepat pembangunan Papua khusus Kabupaten Biak Numfor bidang ekonomi dan pariwisata, kemaritiman serta sosial budaya.
Diakuinya, melalui pelaksanaan STC 2023 untuk mempercepat pembangunan dan pengembangan sumber daya kelautan dan pariwisata guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat asli orang Papua.
Sasaran penyelenggaraan STC 2023, lanjut Kolonel Deda, dalam rangka percepatan pembangunan guna mewujudkan peningkatan kesejahteraan masyarakat di pesisir dan pulau-pulau kecil.
Sedangkan sasaran kegiatan STC ini, lanjut dia, sejalan dengan sembilan agenda prioritas pemerintah yang disarikan dalam istilah (Nawacita) terutama di butir ketiga untuk membangun Indonesia dari pinggiran.
"Pelaksanaan Sail Teluk Cenderawasih 2023 merupakan upaya pemerintah untuk mempercepat pembangunan Papua khususnya untuk kawasan adat Saereri," sebut dia.
Wilayah adat Saereri terdiri Kabupaten Biak Numfor, Supiori, Waropen dan Kabupaten Yapen Kepulauan
"Ajang STC 2023 ini dibuat untuk meningkatkan perekonomian masyarakat lokal orang asli Papua," sebutnya.
Untuk kegiatan lain berupa main event International Yacht Rally, Papua Investment Week, Diplomatic Tour, Seminar Internasional/Nasional dan Groundbreaking beberapa Proyek Strategis Nasional.
Sedangkan sejumlah kegiatan yang digelar yaitu pariwisata, ekspor perikanan, pameran UMKM, atraksi seni budaya daerah Papua.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: TNI AL dukung pelaksanaan Sail Teluk Cenderawasih di Biak Numfor
Berita Terkait
Kemenhub hibahkan sarana prasarana perhubungan eks STC 2023 ke Pemkab Biak
Senin, 7 Oktober 2024 12:02
PT PLN: pasokan listrik 36,39 kw sukseskan penutupan STC Biak 2023
Kamis, 30 November 2023 9:36
Transaksi uang beredar selama STC 2023 Biak Rp78 miliar
Selasa, 28 November 2023 18:55
Sail Teluk Cenderawasih mengangkat budaya Biak "go internasional"
Senin, 27 November 2023 18:56
Plt Sekda Biak lepas Parade Budaya Nusantara puncak STC 2023
Senin, 27 November 2023 13:39
Potensi kepiting dan beras menjadi produk unggulan Waropen di STC
Minggu, 26 November 2023 11:22
Dinas Pertanian Biak sediakan pangan murah di pameran STC
Sabtu, 25 November 2023 18:01
Penjabat Gubernur Papua Ridwan kenalkan buku bahasa Biak di STC 2023
Sabtu, 25 November 2023 17:15