Jayapura (ANTARA) - Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPKS) Regional VI Jayapura, Papua, menyebut pembuatan sandal hotel oleh kelompok perempuan binaan Pusat Pembinaan dan Pengembangan Wanita (P3W) Gereja Kristen Injili di Tanah Papua untuk pemenuhan pasar lokal.
Kepala BBPPKS Regional VI Jayapura John Mampioper dalam acara memamerkan hasil usaha Pahlawan Ekonomi Nasional (PENA), di Jayapura, Selasa, mengatakan pelatihan dan pembinaan pembuatan sandal hotel merupakan pengembangan usaha ekonomi mikro kerja sama antara Kemensos RI dan GKI di Tanah Papua.
"Karena program PENA merupakan program strategis Kementerian Sosial RI dalam meningkatkan perekonomian mikro," katanya pula.
Menurut Mampioper, kelompok P3W ini dilatih untuk membuat sandal hotel selama 12 hari, setelah itu pihaknya langsung memberikan bantuan berupa peralatan mesin jahit sandal dan bahan pembuatan sandal.
"Dan saat ini mereka sudah memproduksi sebanyak 1.000 sandal hotel di mana jumlah ini juga sudah dipesan oleh Hotel Rafa Kotaraja," ujarnya pula.
Dia menjelaskan pihaknya berharap kegiatan ini dapat memacu kelompok yang lain untuk memproduksi karya ekonomi yang dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian di Kota Jayapura.
Penjabat Sekretaris Daerah Kota Jayapura Robert Awi mengatakan mengatakan pihaknya memberikan apresiasi kepada Kementerian Sosial RI yang telah membantu pemerintah daerah setempat dalam pemberdayaan ekonomi melalui pendampingan dan pelatihan terhadap kelompok P3W GKI di Tanah Papua.
"Kami terus memberikan dukungan lewat Klasis Port Numbay sebagai upaya pemberdayaan ekonomi jemaat," katanya lagi.