Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura, Papua berharap supaya daerah itu harus menjadi barometer pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 terbaik di Bumi Cenderawasih.
Penjabat Wali Kota Jayapura Christian Sohilait di Jayapura, Jumat, mengatakan untuk mewujudkan pilkada yang aman dan lancar di daerah ini semua pihak baik kpu, bawaslu dan TNI-Polri sudah menyiapkan semua anggota untuk mengamankan jalannya pesta demokrasi pada 27 November 2024.
"Pihak TNI dan Polri siap untuk menciptakan suasana yang nyaman saat pencoblosan," katanya.
Menurut Sohilait, pihaknya bersama aparat keamanan akan menutup akses masuk ke Kota Jayapura saat pencoblosan pada jalur perbatasan antara Kabupaten Keerom dan Kabupaten Jayapura.
"Hal ini untuk mengantisipasi adanya mobilisasi massa dari luar Kota Jayapura untuk melakukan pencoblosan di Kota Jayapura," ujarnya.
Dia menjelaskan selain itu pihaknya juga akan membatasi seluruh aktivitas masyarakat hingga pukul 13.00 WIT saat pencoblosan.
"Ini bertujuan untuk memastikan semua masyarakat yang sudah mempunyai hak pilih dapat menyalurkan suara untuk memilih kepala daerah setempat," katanya.
Dia menambahkan pengawasan dan peredaran minuman beralkohol juga terus dilakukan sebagai upaya menciptakan situasi yang kondusif selama proses pemungutan suara berlangsung.
"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban agar pesta demokrasi di Kota Jayapura berjalan lancar dan sukses," ujarnya.
Berita Terkait
Balai Bahasa Papua perkuat bahasa ibu di festival budaya
Rabu, 20 November 2024 18:31
Pemkot Jayapura kampanyekan Gemarikan bagi masyarakat
Rabu, 20 November 2024 18:29
Pemkot Jayapura tertibkan parkir liar jelang Pilkada serentak
Rabu, 20 November 2024 14:27
Pemkot Jayapura lakukan penertiban minuman beralkohol jelang Pilkada serentak
Rabu, 20 November 2024 10:37
Pemkot Jayapura beri bantuan peralatan sekolah 170 anak yatim
Senin, 18 November 2024 12:47
Tokoh adat harap kondisi di Papua tetap damai hingga pemungutan suara
Minggu, 17 November 2024 12:06
Jayapura siap terapkan program ikan kaleng menu makanan bergizi gratis
Jumat, 15 November 2024 16:23
Pemkot Jayapura mendorong sineas lokal berkarya lebih profesional
Jumat, 15 November 2024 2:22