Biak (ANTARA) - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Biak Numfor, Papua, Kamaruddin mengakui kontribusi insan Pers di daerah berperan nyata dalam menyampaikan berbagai informasi hasil pembangunan yang dikerjakan pemerintah kepada publik.
"Bagi jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Biak Numfor sangat terbantu dengan adanya pemberitaan insan Pers sehingga masyarakat dapat mengetahui apa saja hasil pembangunan khususnya sektor pendidikan," ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Biak Numfor Kamaruddin di Biak, Minggu.
Ia menyebut, dengan dilakukan pemberitaan lewat media terhadap persoalan pembangunan khususnya bidang pendidikan pihaknya dapat mengetahui kekurangan sehingga menjadi bahan masukan positif dalam mengatasi masalah yang dialami di satuan pendidikan.
Kamaruddin mengingatkan para insan Pers di Kabupaten Biak Numfor dengan semakin majunya era digitalisasi saat ini maka wartawan juga terus meningkatkan profesionalisme serta menjadi mitra strategis pemerintah dalam membangun sumber daya manusia di daerah terutama di bidang pendidikan.
"Selaku penanggung jawab satuan pendidikan saya mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2025 semoga Allah SWT selalu melindungi insan Pers di Indonesia dalam menjalankan tugasnya dalam menyebarluaskan informasi yang benar dan akurat, melakukan kontrol sosial, mengedukasi dan menjalankan fungsi hiburan," harapnya.
Sementara itu, Direktur LSM Kobe Oser Simon L Rumaropen menyebut, kehadiran Pers di daerah manapun sangat positif karena telah memberikan beragam informasi hasil pembangunan yang akurat lewat media cetak, televisi dan media dalam jaringan.
Melalui momentum Hari Pers Nasional 9 Februari 2025, lanjut Simon, insan Pers diharapkan terus menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi kepada publik yang lebih akurat dan dapat dipercaya publik.
"Saya mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional buat kalangan wartawan yang bertugas di Kabupaten Biak Numfor semoga lebih banyak lagi menyampaikan berbagai informasi pembangunan daerah, pelayanan kemasyarakatan dan pemerintahan daerah," harapnya.