Jayapura (ANTARA) - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Keerom, Papua, Ridwan Rumasukun mengecek pelayanan publik bagi warganya melalui inspeksi mendadak (sidak) pada beberapa distrik terpencil di kabupaten itu.
Kantor distrik dan puskesmas di beberapa wilayah yang dikunjungi Pjs Bupati Keerom Ridwan Rumasukun bersama rombongan yakni Senggi, Web, Waris dan Yaffi.
"Selama ini hanya dengar saja tapi belum pernah melihat langsung, karena itu sebagai pejabat sekalian meninjau distrik dan melihat masyarakat yang ada," kata Ridwan di Jayapura, Rabu.
Menurut Ridwan, tidak hanya meninjau namun juga bersilaturahim dengan masyarakat yang ada di distrik-distrik.
"Mungkin tidak semua distrik bisa dilihat, yang bisa kami dapat berapa, itu yang disinggahi," ujarnya.
Dia menjelaskan dalam kunjungan kerja yang dilakukannya, tidak ada pertemuan khusus karena sifatnya hanya sidak dan mengecek kondisi pelayanan publik yang berlangsung
"Namun saya mengapresiasi tenaga medis di Puskesmas Senggi, Distrik Senggi karena meskipun berada di wilayah yang terpencil namun tetap melaksanakan pelayanan secara maksimal," katanya lagi.
Dia menambahkan pihaknya akan melihat dulu seperti apa pelayanan publik seperti puskesmas, lalu jika sekolah dibuka jalan atau tidak, ini juga untuk meyakinkan masyarakat bahwa pemerintah hadir.
"Jika misalnya pelayanan kesehatan jalan bagus maka patut disyukuri, namun jika tidak bagus, masalahnya apa, apa yang bisa dibantu, sebagai bupati akan cari jalan keluarnya," katanya.

