Sentani (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayapura, Papua mengimbau warga untuk memasang spanduk di setiap tempat usaha di pinggir jalan protokol guna menyukseskan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 2024.
Penjabat Bupati Jayapura Triwarno Purnomo di Sentani, Jumat, mengatakan setiap warga yang memiliki usaha dan rumah di pinggir jalan protokol harus memasang spanduk.
“Spanduk itu untuk menyukseskan HAN ke-40 tahun 2024 dan menyambut kehadiran Presiden RI Joko Widodo serta rombongan,” katanya.
Menurut Penjabat Bupati, mekanisme pemasang spanduk dan umbul-umbul nanti dikoordinasi oleh organisasi perangkat daerah (OPD) terkait dalam hal ini Badan Kesatuan Bangsa dan Politik ataupun pemerintah distrik.
“Instruksi untuk pemasangan itu telah dilakukan sejak beberapa hari lalu, dengan harapan seluruh masyarakat Kabupaten Jayapura ikut mendukung kegiatan ini,” ujarnya.
Dia menjelaskan HAN ke-40 bukan saja menjadi tanggung jawab panitia atau pemerintah, tetapi seluruh masyarakat di Papua, khususnya Kabupaten Jayapura.
“Ini merupakan sesuatu yang langka, kegiatan HAN dapat dilaksanakan di Papua, sehingga seluruh elemen masyarakat harus ikut mendukung,” katanya.
Dia mengharapkan seluruh masyarakat untuk dapat menjaga kondisi keamanan dan ketertiban selama persiapan hingga pelaksanaan HAN ke-40.
Dijadwalkan Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo akan menghadiri puncak HAN ke-40 bersama rombongan pejabat lainnya pada 23 Juli 2024 di Stadion Papua Bangkit Kampung Harapan Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua.
Berita Terkait
Pemkab Jayapura minta RT/RW menjadi sistem pengamanan terkecil
Sabtu, 23 November 2024 8:44
Pemkab Jayapura beri makan bergizi anak-anak Kampung Mamey Kemtuk
Jumat, 22 November 2024 19:45
Menhut dijadwalkan bertemu masyarakat adat Kabupaten Jayapura
Jumat, 22 November 2024 19:28
Balai Bahasa Papua perkuat bahasa ibu di festival budaya
Rabu, 20 November 2024 18:31
Wamendagri Ribka Haluk canangkan makan bergizi siswa SD Dobonsolo Sentani
Rabu, 20 November 2024 13:15
BPBD Jayapura ingatkan warga tingkatkan kewaspadaan di saat cuaca ekstrem
Selasa, 19 November 2024 19:43
Sanggar Reymay-Universitas Ottow Geissler kolaborasi menjaga seni noken
Selasa, 19 November 2024 13:45
Pemkab Jayapura dorong Kampung Yadauw Kaureh lokasi transmigrasi lokal
Senin, 18 November 2024 11:20