Jakarta (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta memastikan pelayanan terminal bus umum di wilayah setempat masih berjalan normal hingga Kamis pagi.
"Terminal masih normal," ujar Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Terminal Dishub DKI Jakarta, Muslim TB, di Jakarta.
Pernyataan itu sekaligus menjawab surat edaran Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) terkait Pembatasan Penggunaan Moda Transportasi Untuk Mengurangi Pergerakan Orang Dari dan Menuju Jabodetabek Selama Pandemi COVID-19.
Surat edaran bernomor SE .5 BPTJ Tahun 2020 itu disebutkan larangan sementara mobil penumpang dan bus umum dan atau perseorangan memasuki ruas jalan tol, dari wilayah Jabodetabek atau dari luar wilayah Jabodetabek.
Muslim mengatakan operasional terminal di Jakarta hingga saat ini masih berjalan normal menyusul belum ada keputusan resmi atau perintah dari Gubernur DKI Jakarta ataupun Kepala Dishub DKI.
"Komando operasional terminal secara berjenjang adalah dari Kadishub dan Gubernur," katanya.
Tanpa harus ditutup pun, kata Muslim, kondisi terminal di Jakarta sudah sepi penumpang.
Berita Terkait
Gubernur Anies pecat delapan personel Dishub karena "ngopi saat PPKM Darurat
Jumat, 9 Juli 2021 20:06
Pemprov DKI imbau warga liburan kembali ke Jakarta sebelum 1 November
Jumat, 30 Oktober 2020 13:32
Bandara Sentani Jayapura tingkatkan layanan fasilitas kargo
Kamis, 29 Agustus 2024 20:54
Dishub Kota Jayapura menghapus retribusi pengelolaan terminal
Senin, 20 Mei 2024 15:26
Dishub Kota Jayapura siapkan Rp1 miliar perbaiki fasilitas Terminal Mesran
Sabtu, 18 Mei 2024 23:39
Pemkab Jayapura hapus pungutan retribusi masuk terminal pada 2024
Rabu, 24 April 2024 12:21
PT Pertamina Papua: Aviation Fuel Terminal Sentani siaga hingga Lebaran
Minggu, 31 Maret 2024 18:59
PT Pertamina Papua tanam 3.000 pohon mangrove di Terminal BBM Jayapura
Rabu, 20 Maret 2024 19:53