Yapen (ANTARA) - Danrem 173/PVB Brigjen TNI Iwan Setiawan secara resmi menutup pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 di wilayah Kodim 1709/Yawa tahun anggaran 2021 dilaksanakan di Kampung Miosnum Distrik Pulau Yerui Kabupaten Kepulauan Yapen, Kamis (14/10).
Kegiatan diawali dengan pembacaan laporan hasil pelaksanaan TMMD ke-112 disampaikan Dandim 1709/Yawa Letkol Inf Leon Pangaribuan tentang terlaksananya program fisik pembangunan delapan unit rumah tipe 63 ukuran 9x7 meter.
Serta seluruh program non fisik berupa Penyuluhan mental spiritual, penyuluhan pemberdayaan masyarakat, penyuluhan KB Kes, penyuluhan administrasi kampung, penyuluhan stunting anak, Posyandu, Posbindu PTM dan pengobatan massal telah selesai 100 persen dan dapat berjalan dengan baik dan lancar berkat dukungan seluruh masyarakat Miosnum.
Danrem 173/PVB Brigjen TNI Iwan Setiawan membacakan amanat Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono mengajak untuk memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas rahmat dan karunia-Nya, hari ini kita dapat melaksanakan acara penutupan Program TMMD ke-112 TA 2021 yang secara serentak dilakukan diseluruh wilayah Indonesia, dengan penuh sinergitas serta dilandasi semangat gotong-royong dan kemanunggalan.
"Bapak Presiden RI telah menetapkan visi pemerintah yaitu Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian dengan berlandaskan gotong royong dengan 9 misi yang digelar nawacita II, sebab itulah dalam upaya mewujudkan visi dan misi pembangunan nasional tersebut, TNI berkewajiban untuk mendukung tercapainya sasaran strategis dan prioritas nasional sesuai dengan fungsinya, dan selain itu juga, TNI berkewajiban untuk menjaga stabilitas keamanan nasional dalam rangka menjamin pembangunan nasional,"katanya.
Salah satu program prioritas yang dilaksanakan oleh TNI dalam bidang teritorial tahun 2021,lanjutnya, adalah program TMMD yang berpedoman kepada tema TMMD yaitu wujud sinergi membangun negeri.
"Kegiatan tersebut bertujuan untuk mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh serta mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat dan membantu pemerintah daerah dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan fisik maupun non fisik bagi terwujudnya stabilitas keamanan dalam negeri khususnya di wilayah Kodam XVII/Cenderawasih,"ujarnya.
Danrem 173/PVB menjelaskan dengan telah terlaksananya 100 persen seluruh program fisik maupun non fisik yang dilakukan oleh Satgas TMMD Kodim 1709/Yawa di Kampung Miosnum.
"Maka pada Kamis 14 Oktober 2021, kegiatan program TMMD ke-112 yang dilaksanakan Kodim 1709/Yawa di wilayah Kampung Miosnum Distrik Pulau Yerui Kab. Kep. Yapen secara resmi saya nyatakan ditutup," kata Danrem 173/PVB.
Pangdam XVII/Cenderawasih mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pemkab Yapen Kepulauan yang telah mendukung anggaran kegiatan fisik TMMD ke-112.
"Saya juga berterima kasih kepada seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD, Polri, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda dan seluruh lapisan masyarakat yang telah mendukung terlaksananya TMMD, sehingga sasaran dapat tercapai dan seraya berharap apa yang telah dibangun ini, dapat dijaga dan dipelihara dengan baik, sehingga membawa manfaat besar bagi masyarakat,"pesan Danrem.
Wakil Bupati Yapen Kepulauan Frans Sanadi mengatakan Pemkab Yapen, mengucapkan selamat atas suksesnya pelaksanaan Program TMMD Kodim 1709/Yawa, disertai ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pangdam XVII/Cenderawasih.
"Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Danrem 173/PVB yang telah berkenan hadir dab juga kepada Dandim 1709/Yawa beserta jajarannya,"ujarnya.
Berita Terkait
Prajurit Satgas Yonif 756/WMS bantu peralatan sekolah dasar di Paniai
Selasa, 5 November 2024 13:38
TMMD Kodim 1704/Mappi bangun dua kelas SMA 2 Keppi
Sabtu, 2 November 2024 6:31
2.500 prajurit lakukan defile alutsista HUT TNI di Papua
Sabtu, 5 Oktober 2024 12:25
Satgas Yonif 131/Braja Sakti obati warga Scofro perbatasan RI-PNG
Jumat, 4 Oktober 2024 21:01
BPBD Puncak dan Satgas Yonif 751/VJS bagikan sembako tujuh distrik
Kamis, 3 Oktober 2024 14:40
Pangdam XVII/Cenderawasih: Terus perkuat koordinasi pemda di daerah rawan konflik
Sabtu, 21 September 2024 17:14
Pertamina-Kodam XVII/Cenderawasih perkuat koordinasi penyaluran BBM
Minggu, 1 September 2024 20:50
Mayjen Rudi Puruwito jabat Panglima Kodam XVII/Cenderawasih
Kamis, 22 Agustus 2024 12:36