Jayapura (ANTARA) - Perusahaan Umum Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara terpilih menjadi "mystery guest" dalam program implementasi AKHLAK Kementerian BUMN di jajaran Perum Percetakan Negara RI Cabang Merauke, Provinsi Papua Selatan.
GM MSDM dan Umum Perum LKBN Antara Purnomo di Jayapura, Senin, mengatakan kedatangan pihaknya selaku "mystery guest" merupakan kunjungan dalam rangka tugas di peringatan ketiga tahun AKHLAK pada wilayah 3T (terpencil, terluar, tertinggal).
"Kali ini kami bertugas mengunjungi PNRI Cabang Merauke di Jl. Postel No. 14 Merauke, Papua pada 25 Agustus 2023," katanya.
Menurut Purnomo, tujuan dilaksanakannya kunjungan ini adalah untuk melakukan "interview" tentang implementasi "Core Value" di PNRI Cabang Merauke, Papua Selatan.
"Kami berharap semoga dengan penerapan 'core value' di PNRI dapat terus mendukung peningkatan kinerja perusahaan," ujarnya.
Sementara itu, Admin dan Keuangan PNRI Cabang Merauke Eka Septiani mengatakan AKHLAK cocok menjadi pedoman dan budaya BUMN untuk meningkatkan kinerja di lingkungan perusahaan.
"Kami berkomitmen menjalankan 'core value' dari AKHLAK dan terima kasih atas kunjungan Perum LKBN Antara," katanya.