Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura, Papua meminta agar pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Ramela Muara Tami semakin baik dengan mengutamakan kesembuhan pasien dan pelayanan prima.
"Kami meminta kepada seluruh tenaga medis agar selalu memberikan pelayanan prima kepada pasien baik dari sisi pengobatan maupun ketersediaan sarana dan prasara untuk kesembuhan pasien," kata
Penjabat Wali Kota Christian Sohilait saat meninjau pelayanan di RS Ramela Muara Tami, Kamis.
Ia mengatakan pihaknya berkeinginan supaya setiap pasien yang datang berobat RS Ramela harus sembuh.
"Dengan begitu pelayanan yang dilakukan tenaga kesehatan harus ramah, bersih dan yang terpenting ialah tidak salah mendiagnosa penyakit pasien termasuk pemberian obat harus benar," katanya.
Menurut Sohilait, salah satu layanan publik yang bersentuhan langsung dengan masyarakat itu ialah layanan kesehatan.
Dia menjelaskan RS Ramela Muara Tami tersebut adalah milik Pemkot Jayapura dengan demikian diharapkan pelayan kepada masyarakat terus ditingkatkan.
"Rumah sakit adalah pusat pelayanan publik di bidang kesehatan sehingga ada hal yang kurang maka dilaporkan untuk kemudian dibenahi ke depannya," katanya lagi.
Dia menambahkan pihaknya berharap adanya rumah sakit milik Pemkot Jayapura di Koya Barat, Distrik Muara Tami tersebut dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat setempat.
"Apalagi sekitar delapan dokter umum RS Ramela sudah dikirim pemerintah daerah untuk mengikuti program dokter spesialis di Universitas Padjadjaran, Bandung sehingga diharapkan ke depan pelayan akan semakin berjalan lebih optimal," ujarnya.