Jayapura (Antara Papua) - Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Hinsa Siburian memimpin upacara peringatan Hari Juang Kartika ke-71 di lapangan upacara Frans Kaesefo, Markas Kodam Cenderawasih, di bukit Polimak Kota Jayapura, Provinsi Papua, Kamis (15/12).
Pangdam membacakan amanat tertulis Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) yang menekankan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat Indonesia yang mencurahkan cintanya kepada TNI AD sehingga seluruh prajurit dapat mengemban tugas dan amanah yang dipercayakan.
Momen bersejarah bagi TNI AD yang diselenggarakan secara sederhana ini merupakan refleksi jati diri TNI sebagai tentara rakyat, tentara pejuang, tentara nasional dan tentara profesional yang harus selalu manunggal serta mengedepankan kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.
Selain itu, peringatan Hari Juang Kartika ini, hendaknya dijadikan sebagai wahana untuk melakukan introspeksi serta sebagai salah satu bentuk pertanggung jawaban TNI AD kepada rakyat atas pembangunan kekuatan yang telah dilaksanakan.
Hal tersebut sangat sejalan dengan tema Hari Juang Kartika tahun ini yakni, "Melalui Hari Juang Kartika, kita mantapkan jati diri TNI AD dan Kemanunggalan TNI-Rakyat Guna Mewujudkan Indonesia yang Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian".
Tema tersebut mencerminkan bahwa TNI AD dengan jati dirinya sebagai Tentara Rakyat, Tentara Pejuang dan Tentara Nasional yang profesional senantiasa tumbuh berkembang dan berjuang bersama rakyat untuk kepentingan bangsa dan negara.
Nilai yang terkandung dalam peringatan Hari Juang Kartika Tahun 2016 ini juga semakin penting untuk dipahami di tengah dinamika sosial politik masyarakat.
Perlu kita ketahui bersama bahwa Februari mendatang, akan diselenggarakan Pilkada serentak tahap II.
"Kita harus memahami bahwa dinamika sosial politik yang terjadi mengiringi proses Pilkada serentak ini, berpotensi membuka celah bagi masuknya berbagai ancaman terhadap kedaulatan NKRI," ujarnya.
Oleh karenanya, TNI AD akan senantiasa mendukung segala upaya untuk menjaga stabilitas dan kondusifitas sosial khususnya selama penyelenggaraan Pilkada serentak tersebut.
Usai upacara, dilanjutkan acara syukuran peringatan Hari Juang Kartika ke-71 Tahun 2016 yang dilaksanakan secara sederhana di Lapangan Silas Papare Makodam XVII/Cenderawasih. (*/adv)
Berita Terkait
Pangdam Cenderawasih pimpin upacara Hari Juang Kartika
Selasa, 15 Desember 2015 17:05
Prajurit Satgas Yonif 756/WMS bantu peralatan sekolah dasar di Paniai
Selasa, 5 November 2024 13:38
TMMD Kodim 1704/Mappi bangun dua kelas SMA 2 Keppi
Sabtu, 2 November 2024 6:31
2.500 prajurit lakukan defile alutsista HUT TNI di Papua
Sabtu, 5 Oktober 2024 12:25
Satgas Yonif 131/Braja Sakti obati warga Scofro perbatasan RI-PNG
Jumat, 4 Oktober 2024 21:01
BPBD Puncak dan Satgas Yonif 751/VJS bagikan sembako tujuh distrik
Kamis, 3 Oktober 2024 14:40
Pangdam XVII/Cenderawasih: Terus perkuat koordinasi pemda di daerah rawan konflik
Sabtu, 21 September 2024 17:14
Kodam Cenderawasih sebut karyawan JJB disandera OPM sudah dibebaskan
Rabu, 18 September 2024 15:33