Jakarta (ANTARA) - Anggota Komisi IX DPR Saleh Partaonan Daulay mengatakan pemerintah harus menjamin alat komunikasi dan jaringan internet tetap berfungsi dengan baik selama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta untuk mencegah penyebaran virus corona penyebab COVID-19.
"Di tengah situasi PSBB, alat komunikasi memegang peran penting. Walau tidak keluar dari rumah, ada banyak kegiatan yang masih bisa dikerjakan melalui internet," kata Saleh di Jakarta, Selasa.
Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengatakan jaminan alat komunikasi dan jaringan internet tetap berfungsi baik akan mendorong masyarakat bisa tetap berkegiatan dan berkarya.
Selain diperlukan untuk mendukung sistem bekerja dari rumah, jaminan alat komunikasi dan jaringan internet berfungsi dengan baik juga diperlukan oleh siswa dan mahasiswa untuk belajar dan kuliah secara daring.
"Selain untuk menjaga produktivitas, semua aktivitas yang diperlukan diharapkan dapat membuat semuanya betah tinggal di rumah," tuturnya.
Saleh memuji langkah pemerintah yang menetapkan status PSBB di DKI Jakarta untuk mencegah penyebaran virus corona yang lebih luas.
"Penerapan ini diharapkan dapat mempercepat pemutusan mata rantai penyebaran COVID-19. Agar bisa berjalan efektif, segala hal yang berkaitan harus dipersiapkan dengan baik," katanya.
Menurut Saleh, pemerintah harus tegas dan konsisten menegakkan aturan. Aparat keamanan harus memberikan sanksi tegas terhadap pelanggar PSBB agar memberikan efek jera dan ketaatan tetapi dengan pendekatan yang humanis.
Berita Terkait
Dinkes Biak miliki 90 vaksinator layani vaksinasi COVID-19 selama Lebaran
Selasa, 3 Mei 2022 17:50
Penyerang Barcelona Luuk de Jong positif infeksi COVID-19
Sabtu, 2 April 2022 19:34
Australia mendekati puncak infeksi Omicron
Sabtu, 15 Januari 2022 19:51
Tiga pemain Barcelona dinyatakan positif COVID-19
Rabu, 29 Desember 2021 21:48
Alaba dan Isco menjadi pemain Real Madrid terbaru yang positif COVID-19
Rabu, 22 Desember 2021 3:42
Kenali kecemasan akademik pada anak dan tips mengatasinya
Senin, 22 November 2021 10:28
Satgas: Papua tertinggi angka kasus aktif harian COVID-19
Selasa, 16 November 2021 19:16
Anak gajah terjerat belalai Aceh Jaya akhirnya mati
Selasa, 16 November 2021 13:19