Anggota Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) Bali memberikan makanan dan minuman kepada tenaga medis di Puskesmas I Denpasar Timur, Bali, Senin (6/4/2020). Kagama Bali bekerja sama dengan Bron Cafe Denpasar membuat program "Gizi untuk Medis" dengan membuat dapur umum untuk mengolah bahan makanan hasil donasi warga menjadi masakan yang didistribusikan setiap hari kepada tenaga medis yang bertugas selama pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj.