Jayapura (ANTARA) - Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Papua, membuka posko sumbangan untuk korban banjir Sentani, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua.
"Yang jelas pasti kami buka posko sumbangan bagi korban banjir di seputaran Sentani," kata Direktur Walhi Papua, Aies Rumbekwan di Jayapura, Selasa.
Menurut Aies, pihaknya memilih membuka posko sumbangan itu di Sentani agar supaya lebih dekat dengan akses masyarakat yang terdampak banjir.
"Kita juga akan mengidentifkasi korban dan kebutuhan apa yang dibutuhkan, sehingga kalau ada posko-posko yang memberikan akses layanan untuk kebutuhan yang sudah ada maka kita lihat yang lain," katanya.
Dia mengatakan, posko yang dibuka lebih pada sumbangan lain yang memang belum disumbangkan kepada warga korban banjir.
"Kita mungkin menghimpun sumbangan dengan kebutuhan yang berbeda dan memang benar-benar dibutuhkan para korban," katanya.
Pihaknya berharap dengan sumbangan yang diberikan dapat membantu meringankan beban korban banjir Sentani.
Ia menambahkan, para korban diharapkan sabar dan tabah menghadapi musibah ini.