Biak (ANTARA) - Sebanyak 750 siswa SD hingga SMA/SMK di Kabupaten Biak Numfor, Papua, sangat antusiasme mengikuti kegiatan keagamaan pesantren Ramadhan terpadu 1440 Hijriah sebagai sarana edukasi untuk meningkatkan nilai keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
"Saya untuk pertama kali mengikuti pesantren Ramadhan. Dengan acara ini dapat menambah ilmu pengetahuan tentang agama," ungkap Akram, pelajar peserta pesantren Ramadhan terpadu 2019.
Menurut para siswa, melalui pelaksanaan pesantren Ramadhan terpadu di Biak diharapkan juga dapat menjalin ikatan tali silaturahmi antar sesama siswa dari sekolah lain.
Materi pesantren Ramadhan yang berlangsung selama tiga hari itu antara lain ceramah, pembacaan puisi, mengaji dan membaca hafalan surat Quran dan tanya jawab.
Sementara itu, Kasi Kependidikan Agama Islam Kementerian Agama Biak Mansur Laha S.Ag mengakui ajang pesantren Ramadhan terpadu dipusatkan di Masjid Agung Baiturahman Biak dapat menanamkan nilai agama, mengamalkan ilmu pengetahuan serta membangun toleransi kepada siswa.
Kegiatan pesantren Ramadhan, menurut Mansur Laha, sejalan dengan visi misi pemkab Biak Numfor untuk menjadikan Biak yang relegius, berkarakter dan berbudaya.
"Dengan pelajaran pesantren Ramadhan anak-anak dapat memperoleh ilmu pengetahuan sehingga dapat mengamalkan untuk menjadi generasi muda yang agamais dan Pancasilais," kata Mansur Laha.
Ia mengajak para penceramah yang menjadi narasumber dalam pelaksanaan pesantren Ramadhan inovatif dalam memberikan materi sehingga menjadi daya tarik untuk menambah wawasan tentang pelajaran keagamaan.
Secara terpisah, Ketua Yayasan Pendidikan Islam Biak Haji Marsam M.Si mengajak para siswa peserta pesantren Ramadhan terpadu 2019 dari berbagai sekolah negeri dan swasta diharapkan dapat mengikuti pembelajaran materi pelatihan dengan baik hingga selesai.
"Jadikan pesantren Ramadhan untuk meningkatkan wawasan pengetahuan anak dalam memperdalam ilmu agama sebagai bekal dalam menjalani kehidupan di lingkungan keluarga dan masyarakat," kata Ketua Yapis Biak Marsam.
Ia mengakui pembelajaran yang diberikan selama kegiatan pesantren Ramadhan terpadu sangat bermanfaat untuk membentuk sikap dan karakter anak-anak yang lebih agamais.
"Kebersamaan yang diperlihatkan anak lewat kegiatan pesantren Ramadhan terpadu dapat menjadi sarana untuk berbagi informasi antar anak," ujarnya.
Kegiatan pesantren Ramadhan terpadu antar pelajar muslim di Kabupaten Biak Numfor dibuka Kasi Pendidikan Agama Islam Mansur Laha bertempat di Masjid Agung Baiturahman Biak.