Biak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua mengalokasikan dana alokasi khusus Papua tahun 2023 untuk membiayai program Kartu Biak Sehat sebesar Rp2,5 miliar untuk membantu pasien rujukan orang asli Papua (OAP) berobat.
"Syarat utama mendapatkan bantuan rujukan pasien rumah sakit khusus orang asli Papua,, punya KTP dan Kartu Keluarga," kata Kepala Dinas Kesehatan Daud Nathaniel Duwiri di Biak, Jumat.
Kadinkes Daud menyebutkan, pasien rujukan berobat keluar daerah yang dibantu Kartu Biak Sehat berdasarkan hasil medis rumah sakit yang dibuat dokter.
Kadis Kesehatan Daud Duwiri berharap, program kesehatan Kartu Biak Sehat yang disediakan Pemkab Biak Numfor dapat meringankan beban masyarakat orang asli Papua yang minim kemampuan keuangan alias tidak mampu.
"Kebijakan berobat Kartu Biak sehat sebagai perwujudan visi misi Bupati Biak Numfor mewujudkan Biak religius, berkarakter dan berbudaya," kata Kadiskes Daud Duwiri.
Tujuan lain kebijakan Kartu Biak Sehat,lanjut Daud Duwiri, dalam rangka menjamin kesehatan orang asli Papua.
"Belum lama kami sudah merealisasikan bantuan orang asli Papua korban kecelakaan lalu lintas berobat jalan keluar daerah," sebut Daud Duwiri.
Ia mengharapkan masyarakat orang asli Papua yang ingin mendapatkan layanan Kartu Biak Sehat untuk memperhatikan hasil pemeriksaan medis yang dikeluarkan rumah sakit.
Pada kebijakan dana otonomi khusus Papua tahun 2023 di antaranya sektor pendidikan, kesehatan, insfrastruktur dasar, pemberdayaan ekonomi bagi orang asli Papua di kampung-kampung dan distrik/kecamatan.
Berita Terkait
Anak stunting butuh bantuan asupan makanan sehat bergizi
Minggu, 3 November 2024 11:10
Dinkes ajak warga Biak tingkatkan kebiasaan perilaku hidup bersih sehat
Rabu, 11 September 2024 12:07
Pemprov Papua salurkan bantuan makanan sehat cegah stunting anak Biak
Kamis, 5 September 2024 12:27
Pemkab Biak Numfor masuk nominasi penerima UHC Award 2024
Senin, 5 Agustus 2024 2:44
Kader kesehatan Biak gencarkan edukasi hidup sehat warga
Kamis, 25 Juli 2024 18:57
Pemkab Biak Numfor ajak orang tua beri makanan sehat untuk cegah stunting
Sabtu, 13 Juli 2024 13:24
Pemkab Biak berupaya tingkatkan status RSUD naik level B
Selasa, 2 Juli 2024 12:12
Biak disiapkan menjadi pusat ekonomi maritim di Pasifik
Rabu, 19 Juni 2024 17:26