Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua segera melakukan pengecekan terkait ketersediaan bahan pokok (bapok) menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.
Asisten Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Papua Muhammad Musa’ad di Jayapura, Rabu, mengatakan melalui pengecekan tersebut dilakukan untuk melihat serta mengetahui apa saja komoditas barang yang harganya naik dan turun.
"Berdasarkan laporan masyarakat ada beberapa barang komoditi yang telah naik," katanya.
Menurut Musa’ad, komoditas seperti bawang merah, cabai juga sudah mulai naik bahkan ada juga daging sapi.
"Lalu dari pedagang di pasar mengaku harga komoditi masih terbilang normal," ujarnya.
Dia menjelaskan hal - hal seperti ini yang akan dibahas dalam rapat evaluasi ke depan.
"Belum lagi soal gas LPG dan BBM yang nanti kami akan cek kembali," katanya lagi.
Dia menambahkan yang jelas pekan ini pihaknya akan melaksanakan evaluasi dulu dari hasil tersebut, jika ada indikasi dan yang perlu dilakukan intervensi maka segera ditindaklanjuti.