Sentani (ANTARA) - Layanan penanganan sampah saat ini mencakup tiga distrik di wilayah perkotaan Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, dan pemerintah daerah berencana memperluas layanan tersebut hingga ke kampung-kampung.
"Ketiga distrik tersebut yakni Distrik Sentani, Sentani Timur, dan Waibu. Pelayanan sampah rumah tangga yang kami laksanakan dari tingkat kelurahan hingga kampung," kata Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jayapura Orgenes Monim di Jayapura, Senin.
Dinas Lingkungan Hidup menangani sampah di jalan-jalan utama serta lingkungan permukiman warga di tiga distrik yang ada di wilayah perkotaan tersebut.
Orgenes menyampaikan bahwa tempat penampungan sementara sampah sudah disediakan di Kampung Doyo dan tempat pemrosesan akhir sampah di Kampung Waibron dalam waktu dekat akan difungsikan.
Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jayapura berencana memperluas layanan penanganan sampah rumah tangga ke wilayah perkampungan.
"Kami akan melakukan sosialisasi dalam waktu dekat untuk pengelolaan dan pelayanan sampah rumah tangga di wilayah kampung, sebelum nantinya ditangani seperti daerah perkotaan," kata dia.
"Kami terus berupaya dan berharap agar pelayanan pengelolaan sampah di Kabupaten Jayapura akan lebih maksimal dari sebelum-sebelumnya," ia menambahkan.