Sentani (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayapura meningkatkan penerangan jalan masuk ke Bandara Sentani karena sebagian lampu di antaranya mati sehingga mengganggu kenyamanan warga yang melintas.
Penjabat Bupati Jayapura Triwarno Purnomo di Sentani, Senin, mengatakan jalan masuk ke bandara itu merupakan tanggung jawab Pemerintah Provinsi Papua.
“Tetapi ini menyangkut lampu jalan, maka kami perintahkan Dinas Pertanahan Perumahan dan Kawasan Permukiman untuk segera mengatasinya,” katanya.
Menurut Penjabat Bupati, lampu di jalan masuk Bandara Sentani tidak boleh dibiarkan padam, karena itu merupakan akses utama penerbangan di Jayapura.
“Kami juga minta Dinas Pertanahan Perumahan dan Kawasan Permukiman supaya lebih peka terhadap kondisi lampu jalan di Sentani, apalagi jalan masuk bandara,” ujarnya.
Dia menjelaskan tahun ini pihaknya akan membangun 300 lampu jalan untuk membantu penerangan di daerah yang masih gelap di Distrik Sentani, Sentani Timur, dan di Wiabu.
“Kami berharap dengan dukungan itu maka jalan-jalan yang selama ini gelap bisa terang dan masyarakat bisa beraktivitas dengan lancar,” katanya.
Dia menambahkan, jalan ke RSUD Yowari yang sebagian di antaranya juga gelap supaya segera dikerjakan sehingga tidak mengganggu aktivitas masyarakat yang ingin pergi berobat.
“Kami minta supaya penerangan jalan lebih diperhatikan khususnya ke pusat layanan masyarakat seperti bandara, puskesmas dan rumah sakit,” ujarnya.